PEKANBARU - Data Orang Dalam Pantauan (ODP) Covid-19 di Riau kembali meningkat. Pada data 27 Maret 2020, ODP Riau mencapai 4.434 Orang, dimana sebelumnya hanya 3.277 orang.
Data ODP Riau hari ini mencapai 4.434 orang. Dan yang sedang dilakukan proses pemantau ada 4.377 orang, 57 orang selesai pemantauan, jelasnya Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Riau, Mimi Yuliani Nazir, menurut situs resmi riau.go.id, Jumat (27/3/2020).
Pasien Dalam Pemantauan (PDP) Riau juga mengalami kenaikan yaitu 72 orang, yang masih dirawat di beberapa RS tersebar di Riau ada 50 orang, 22 orang telah dinyatakan negatif (sehat) dan dipulangkan. Dan untuk penambahan positif kita tidak ada, dan masih satu yang kemarin, pungkasnya.
Data situs resmi covid 19 Riau, ODP tersebut tersebar di 12 kabupaten/kota di Riau, diantaranya Rohil ada 479 ODP, Rohul 471 ODP, Kampar 1.219 ODP, Kuansing 29 ODP, Pekanbaru 262 ODP, Dumai 135 ODP, Bengkalis 1.357 ODP, Siak 92 ODP, Meranti 107 ODP, Pelalawan 12 ODP, Inhil 66 ODP, Dan Inhu 205 ODP.
Sedangkan PDP, Rokan Hulu 1 PDP, Kampar 2 PDP, Kuansing 1 PDP, Pekanbaru 39 PDP, Dumai 6 PDP, Bengkalis 11 PDP, Siak 4 PDP, Meranti 1 PDP, Pelalawan 4 PDP, Inhil 2 PDP, dan Inhu 1 PDP. (*)
Tags : -,