DUMAI - Walikota Dumai, H Zulkifli AS meninjau proyek pemasangan jaringan sistem penyediaan air minum (SPAM) di Bukit Timah Kecamatan Dumai Selatan.
Air bersih harus tetap berjalan demi kemakmuran masyarakat Dumai, kata Walikota didepan wartawan saat meninjau proyek SPAM, Selasa (5/5/2020).
Proyek SPAM dilakukan agar masyarakat segera menikmati air bersih. Pemasalahan air bersih harus segera diselesaikan dan menjadi perhatian pemerintah di tengah Pandemi Covid-19, proyek SPAM itu dikerjakan PT Adhi Karya.
Menurut Wako, akhir tahun ini masyarakat sudah bisa menikmati air bersih Kerjasama pemerintah dan bandan usaha (KPBU). Pemasangan jaringan pipa distribusi kota Dumai lokasi di jalan Bukit Timah KM 10, menyambung pipa lama untuk menkoneksi sumber air bersih dari tiga kegiatan yakni SPAM KPBU, SPAM Durolis. Dan pemasangan pipa ini menggunakan pipa lama proyek multiyears tahun 2008 sampai 2011 yang masih bisa di gunakan, sebutnya.
Pipa lama masih bisa digunakan hingga ke kota sepanjang 7 KM dari Bukit Timah KM 10 ini. Mudah mudahan akhir tahun ini air bersih sudah mengalir ke rumah rumah, ujar Walikota didampingi Kepala Dinas PUPR Dumai H Zulkarnain, Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Dumai Riau Satria, Direktur PDAM Tirta Dumai Bersemai, Agus Adnan, Kabid Alat Berat Riski Kurniawan dan Anggota DPRD Dumai Sutrisno, Kabid IKP Diskominfo Dumai, Sadam. (rp.ron/*)
Editor: Elfi Yandera
Tags : -,