News   2020/06/25 17:47 WIB

Polda Riau dan Relawan Peduli Covid-19 Donor Darah

Polda Riau dan Relawan Peduli Covid-19 Donor Darah

PEKANBARU - Bakti sosial donor darah yang ditaja Polda Riau bekerjasama dengan Tim Relawan Peduli Covid-19 Riau, akan berakhir, Jumat (26/6/2020).

Hari pertama jumlahnya 183 kantong, lalu 187, 233 dan hari ini (keempat,red) sudah meningkat menjadi 323 sejak sore ini. Jadi total seluruhnya mencapai 926 kantong darah, kata Ketua Relawan Peduli Covid-19 Riau, Sarwie Tan, Kamis (25/6/2020) di Pekanbaru dirilis halloriau.com.

Jelang penutupan, jumlah kantong darah dari masyarakat sudah terkumpul hampir 1.000 kantong. Kegiatan yang dilaksanakan selama 5 hari sejak awal pekan lalu itu telah berhasil mengumpulkan 926 kantong darah. Jumlah finalnya akan diketahui 26 Juni 2020, besok.

Ketua Relawan Peduli Covid-19 Riau, Sarwie Tan, mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan semua pihak yang ikut membantu dalam kegiatan acara donor darah peringati HUT ke-74 Bhayangkara. Sejak pertama digelar, menurut Sarwie Tan animo masyarakat terus mengalami peningkatan. Terlihat, kata Sarwie setiap harinya jumlah kantong darah yang terkumpul kian bertambah banyak.

Dalam pertemuan ini, tampak Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Drs, Pringadhi Supardjan dan Kabidokkes Kombes Pol Adang Azhar, ikut andil mendonorkan darahnya. Ditambah lagi, kata Akiong Yap selaku Kordinator donor darah, sejumlah karyawan perusahaan dan personel Jumat Barokah serta masyarakat Kelurahan Tirta Siak. Hari ini, belum selesai masih akan bertamah lagi dihari terakhirnya. Semoga akan bertambah lagi kantong darah ini, pungkas Akiong Yap. (*)

Tags : -,