Nusantara   2020/07/02 16:36 WIB

Virus Corona Masih Merambah di Seluruh Provinsi

Virus Corona Masih Merambah di Seluruh Provinsi

JAKARTA Kasus positif virus corona (Covid-19) bertambah 1.624 sehingga nyaris capai 60.000 kasus, tepatnya menjadi 59.394 kasus, pada Kamis, 2 Juli 2020.

Juru Bicara Pemerintah untuk Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan, penambahan 1.624 kasus positif itu berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap 23.519 spesimen. Dari pemeriksaan ini kita dapatkan kasus positif terkonfirmasi 1.624 orang sehingga akumulasi kita dapatkan 59.394 orang, kata Yurianto dalam jumpa pers live streaming di Graha BNPB, Jakarta, Kamis (2/7/2020).

Hingga saat ini total . spesimen telah diperiksa baik melalui metode polymerase chain reaction (PCR) maupun tes cepat molekuler (TCM). Ia menjelaskan, sebanyak kasus positif tersebut tersebar di 34 provinsi, di 452 kabupaten/kota.

Jawa Timur menjadi provinsi dengan jumlah kasus terbanyak mencapai 12.695 disusul DKI Jakarta dengan 11.823 kasus positif. Berikut sebaran 59.394 kasus positif Covid-19 di 34 provinsi, berdasarkan data dari Kemenkes :

  1. Aceh 86 kasus
  2. Bali 1.640 kasus
  3. Banten 1.474 kasus
  4. Bangka Belitung 155 kasus
  5. Bengkulu 130 kasus
  6. DI Yogyakarta 320 kasus
  7. DKI Jakarta 11.823 kasus
  8. Jambi 117 kasus
  9. Jawa Barat 3.344 kasus
  10. Jawa Tengah 4.159 kasus
  11. Jawa Timur 12.695 kasus
  12. Kalimantan Barat 336 kasus
  13. Kalimantan Timur 531 kasus
  14. Kalimantan Tengah 946 kasus
  15. Kalimantan Selatan 3.337 kasus
  16. Kalimantan Utara 206 kasus
  17. Kepulauan Riau 307 kasus
  18. Nusa Tenggara Barat 1.260 kasus
  19. Sumatera Selatan 2.120 kasus
  20. Sumatera Barat 750 kasus
  21. Sulawesi Utara 1.159 kasus
  22. Sumatera Utara 1.690 kasus
  23. Sulawesi Tenggara 464 kasus
  24. Sulawesi Selatan 5.379 kasus
  25. Sulawesi Tengah 186 kasus
  26. Lampung 193 kasus
  27. Riau 228 kasus
  28. Maluku Utara 940 kasus
  29. Maluku 762 kasus
  30. Papua Barat 244 kasus
  31. Papua 1.916 kasus
  32. Sulawesi Barat 119 kasus
  33. Nusa Tenggara Timur 118 kasus
  34. Gorontalo 256 kasus

Enam provinsi nihil penambahan kasus Covid-19

Sementara itu terdapat 4 spesimen yang masih dalam proses verifikasi di lapangan. Pemerintah mengumumkan ada enam provinsi yang nihil penambahan Covid-19 pada Kamis 2 Juli 2020 hingga pukul 12.00 WIB.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengungkapkan bahwa ada enam provinsi di Indonesia yang nihil melaporkan kasus baru pasien positif Covid-19 atau virus corona. Ada enam provinsi kasus nol, kata Yurianto dalam jumpa pers live streaming di Gedung Graha BNPB, Jakarta.

Adapun ke enam provinsi yang nihil kasus baru Covid-19 adalah, Aceh, Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, dan Sulawesi Tengah. Data terbaru per hari ini, Kamis 2 Juli 2020, jumlah kasus terkait virus corona kembali bertambah. Kasus pasien positif terpapar virus corona dilaporkan bertambah 1.624 orang, sehingga total menjadi 59.394 orang.

Sementara pasien yang dinyatakan sembuh dari virus corona, lanjut dia, bertambah 1.072 Jadi total hingga sore ini pasien sembuh menjadi 26.667 orang. Kemudian pasien terjangkit virus corona yang meninggal dunia bertambah 53 Jumlahnya menjadi 2.987 orang. (*)

Tags : -,