Headline Tni - Polri   2020/07/10 23:39 WIB

Polda Riau Launching Program 'Kampung Tangguh Nusantara'

Polda Riau Launching Program 'Kampung Tangguh Nusantara'

KAMPAR - Polda Riau canangkan dan sekaligus melaunching Program Kampung Tangguh Nusantara di daerah Kabupaten Kampar, Riau.

Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi mengatakan Program Kampung Tangguh Nusantara ini meneruskan dari Gerakan Jaga Kampung yang sebelumnya dilakukan di Kabupaten Pelalawan. Kegiatan Program Kampung Tangguh Nusantara serentak digelar oleh Kapolri dan Panglima se-Indonesia, kata Kapolda, Kamis (9/7/2020) siang.

Kegiatan ini, bertujuan menguatkan perekonomian ketahanan pangan masyarakat di suatu kampung di tengah pandemi Covid-19. Program Kampung Tangguh Nusantara ini digelar di Gedung Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau Jalan Lintas Pekanbaru-Bangkinang. Dihadiri oleh Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution dan Bupati Kampar Catur dan Forkopimda.

Dalam launching ini, disaksikan langsung oleh Kapolri Jendral Idham dan Panglima TNI secara serentak di seluruh Indonesia melalui video conference. Sementara kegiatan di Riau sendiri telah membentuk 12 kelompok tani se kabupaten/kota. Untuk lahan yang dikelola petani dalam Program Kampung Tangguh Nusantara, ada seluas 200 hektare. Lahan ini nantinya akan dioptimalkan petani untuk mengelola sektor pertanian tujuannya menguatkan ketahanan pangan ditengah pandemi Covid-19, terang Kapolda.

Dalam kegiatan ini juga, Polda Riau turut membantu menyerahkan bantuan sejumlah paket kepada masyarakat. Selain itu, penanaman bibit tanaman jagung, jeruk dan penebaran bibit ikan Nila sebanyak 10.000 ekor. Program Kampung Tangguh Nusantara ini akan terus berjalan kedepanya serentak digelar di seluruh kabupaten di Riau. Kegiatan yang meliputi dalam Gerakan Jaga Kampung diharapkan bener-bener bisa terwujud dan mampu menguatkan kampung, pungkas Kapolda.

Terpisah, Wakil Gubernur Riau, Edy Natar Nasution mengapresiasi adanya kegiatan Program Kampung Tangguh Nusantara yang serentak digelar oleh Kapolri dan Panglima ditengah pandemi Covid-19. Kita harapkan Program Kampung Tangguh Nusantara ini mampu menguatkan perekonomian bahan pangan di kampung-kampung. Serta bisa bertahan hidup ditengah pandemi-19, ujar Edy. (*)

Tags : -,