PEKANBARU - Semakin banyak orang terpapar wabah virus corona, hingga Jumat 16 Juli 2021 terdapat penambahan 858 kasus terkonfirmasi Covid-19 membuat bus vaksin keliling semakin gencar melakukan vaksinasi.
Jadwal bus vaksin keliling pada Sabtu 17 Juli 2021 dilakukan dilokasi ada 10 bus vaksin yang siap melayani masyarakat di beberapa titik di Kota Pekanbaru. Masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi cukup bawak foto Copy KTP dan KTP. Adapun titik lokasi bus yang kini melakukan vaksinasi diantaranya:
Sementara keterangan Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir mengatakan, per Jumat 16 Juli 2021 di Riau terdapat penambahan 858 kasus terkonfirmasi Covid-19.
"Jumlah spesimen yang diperiksa hari ini berjumlah 2.809 sampel dan jumlah orang diperiksa berjumlah 2.564 orang. Diketahui ada 858 sampel yang hasilnya terkonfirmasi Covid-19," kata Mimi pada wartawan, Jumat (16/7).
Sedangkan penambahan 388 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Namun, ada juga penambahan 20 pasien yang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19. "Dengan adanya penambahan ini, maka total terkonfirmasi Covid-19 di Riau menjadi 80.206 kasus. Yaitu terdiri dari pasien masih isolasi mandiri 6.171 orang, rawat di RS 1.000 orang, sembuh 70.893 orang dan 2.142 meninggal dunia," jelasnya.
Sementara itu, kasus suspek tercatat mencapai 99.229 orang. "Dari 99.229 kasus suspek di Riau, diantaranya terdiri dari suspek yang masih isolasi mandiri berjumlah 3.411 orang, isolasi di RS berjumlah 156 orang, selesai isolasi berjumlah 95.315 orang, meninggal berjumlah 347 orang," katanya dirilis mediacenter. (rp.sul/*)
Tags : Banyak Orang Terpapar Wabah Corona, 858 Kasus Terkonfirmasi Covid-19, Kasus Terkonfirmasi Covid-19 di Riau, Bus Vaksin Makin Gencar Keliling,