PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Badan Eksekutif Mahasiswa [BEM] Universitas Riau [UNRI] kritik masa kepemimpinan Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto yang telah berjalan selama 4 bulan dinilai belum menunjukkan perubahan signifikan terhadap Provinsi Riau.
"Kepemimpinan SF Hariyanto belum tunjukkan Pperubahan signifikan."
"Lebih dari 4 bulan sejak pelantikan rasanya masih banyak yang belum tersentuh perbaikan. Riau masih terus dirundung persoalan lama yang tak kunjung diselesaikan," kata Muhammad Wily Saputra, BEM UNRI melalui Menteri Sosial Politik, Selasa (16/7/2024).
"Mulai dari jalanan rusak yang bahkan merata di setiap daerah ada, konflik agraria yang masih banyak kita temui, pendidikan di Riau masih terbilang tak terfasilitasi dengan baik, angka pengangguran yang memprihatinkan, ekonomi masyarakat yang belum merata dan masalah lainnya yang itu-itu saja," sebutnya.
Willy menuturkan, pihaknya menggelar aksi propaganda dengan memasang spanduk di dua titik yang sekiranya dilihat Pj Gubernur Riau, yakni di depan Kantor Gubernur Riau dan Rumah Dinas Gubernur Riau.
"Pemasangan spanduk ini bertujuan untuk mengingatkan kembali Pj Gubernur Riau terhadap permasalahan di Provinsi Riau yang masih belum menemukan titik terang," ungkapnya.
Masih kata Willy, selayaknya pemimpin, seharusnya Pj Gubri tidak hanya sebatas menjalankan roda pemerintahan menjelang pemilihan kepala daerah yang baru, namun harus memberikan kontribusi nyata dan memberikan solusi atas permasalahan di daerah yang di pimpinnya.
"Baliho-baliho terpancang di sudut-sudut jalan seakan memberikan secercah perubahan, namun dibalik baliho-baliho besar itu semua masalah Riau tak henti-henti," katanya.
Willy juga sempat menyinggung aksi yang dilakukan Pj Gubri hanya sebatas pencitraan untuk melenggang ke kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
"Masyarakat menanti langkah pasti yang berdampak, bukan hanya seremoni yang perubahannya tak nampak," tuturnya.
"Banyak baliho yang seakan mencoba menahan etensi masalah yang belum juga bisa diselesaikan Pemprov Riau," sebutnya.
Dikatakannya lagi, BEM Unri melalui Kementerian Sosial Politik akan terus mengawal dan menjalankan peran sebagai perpanjangan suara masyarakat Riau atas beragam masalah yang tidak bisa diselesaikan Pemprov Riau hingga dilantiknya Gubernur yang baru.
"Akankah beragam perhelatan yang beberapa waktu belakangan ini merupakan salah satu taktik yang disusun Pemerintah untuk membungkam kembali nalar kritis keresahan masyarakat atas persoalan Riau yang belum juga bisa diatasi dengan efektif bagi Pemerintah jelang habis masa periode ini?," pungkasnya. (*)
Tags : Badan Eksekutif Mahasiswa, BEM UNRI, Kepemimpinan SF Hariyanto Dikritik, Kepeimpinan Pj Gubri Belum Tunjukkan Perubahan Signifikan, News,