MANDAU - Bupati Kasmarni memotivasi masyarakat muslim Negeri Junjungan untuk menerapkan nilai dan makna shalat dalam kehidupan sehari-hari.
Ajakan ini dilontarkan saat Bupati Kasmarni menghadiri Tabligh Akbar yang memperingati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad di Masjid Besar Arafah, Kecamatan Mandau, Senin (19/2/2024).
Dalam acara ini, Ustadz Anugerah Cahyadi (Ucai) dari Sumatera Utara turut hadir, dan kegiatan juga mencakup pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa yang disalurkan oleh Baznas Kabupaten Bengkalis.
Bupati Kasmarni menyampaikan, peristiwa Isra' Mi'raj menjadi landasan historis turunnya perintah salat kepada Nabi Muhammad, untuk disampaikan kepada umatnya di muka bumi.
"Saya mengajak kita semua untuk memahami makna shalat, bukan hanya melaksanakannya. Nilai dan makna shalat harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Kasmarni.
Ustadz Ucai, dalam ceramahnya menjelaskan, hikmah Isra' Mi'raj antara lain mengajarkan umat Islam untuk senantiasa mengingat Allah.
"Allah mengajarkan kita agar sering berzikir, karena dengan mengingat Allah, hati kita akan tenang. Hati yang tenang tidak mengalami kegelisahan dan kekhawatiran, dan kita akan menemukan kunci kenikmatan dalam hidup," paparnya.
Ustadz Ucai juga mengingatkan jamaah agar, di Bulan Syakban sebagai gerbang menuju Bulan Ramadhan, membayar utang puasa tahun lalu.
"Saatnya membayar utang, gantilah hutang puasa Ramadhan tahun lalu. Jika lupa jumlahnya, ganti semampu kita. Tunjukkan kesungguhan kita kepada Allah dalam mengganti puasa tersebut," tukasnya
Tags : bupati bengkalis kasmarni, bupati hadiri tabligh akbar Isra' Mi'raj, 1445 Hijriyah, Isra' Mi'raj di Masjid Besar Arafah Mandau,