PEKANBARU - Plt Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Masrul Kasmy mengatakan capaian vaksinasi dosis pertama Provinsi Riau per tanggal 21 Desember mencapai 67,85 persen.
"Hingga hari ini, vaksinasi dosis pertama kita sudah 67,85 persen, dan ini terus kita gesa," kata Masrul seperti yang dilansir mcr, Selasa (21/12).
Ia merincikan capaian vaksinasi Covid-19 Provinsi Riau Tahap I, II dan III bagi tenaga kesehatan, lansia dan pelayan publik. Untuk capaian vaksinasi 1 Covid-19 di Provinsi Riau per tanggal 21 Desember 2021 mencapai 67,9% dan capaian vaksinasi 2 Covid-19 mencapai 38,7%. Kabupaten/kota yang memiliki capaian vaksinasi 1 Covid-19 di atas 65% adalah Kabupaten Bengkalis (69,10%), Kabupaten Kuantan Singingi (69,20%), Kota Dumai (77,20%) dan Kota Pekanbaru (92,20%).
"Kabupaten/kota yang memiliki capaian vaksinasi 2 Covid-19 di atas 65% adalah Kota Pekanbaru (73,80%)," imbuhnya.
Kemudian, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Tenaga Kesehatan dengan sasaran 32.923 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 45.562 (138,4%), vaksinasi dosis kedua sebesar 43.220 (131,3%) dan vaksinasi dosis ketiga sebesar 25.131 (76,3%).
Lalu, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Lansia dengan sasaran 322.466 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 147.910 (45,87%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 79.457 (24,64%)
Kemudian, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Pelayan Publik dengan sasaran 349.418 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 524.736 (150,17%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 471.065 (134,81%).
Selanjutnya, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Masyarakat Umum dengan sasaran 3.451.350 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 1.974.507 (57,21%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 927.858 (26,88%).
Lalu, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Ibu Hamil dengan sasaran 29.418 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 164 (0,56%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 117 (0,40%).
Kemudian, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Disabilitas dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 164 (0,00%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 117 (0,00%).
Terakhir, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi Masyarakat berumur 12-17 Tahun dengan sasaran 684.190 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 526.573 (76,96%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 289.991 (42,37%).
Ditengah peningkatan capain vaksinasi Covid-19 yang sudah 67,85 persen, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 di Provinsi Riau juga mencatat terdapat penambahan 5 kasus terkonfirmasi Covid-19.
"Hasilnya, 5 orang positif Covid-19. Sehingga total terkonfirmasi Covid-19 di Riau menjadi 128.532 kasus selama pandemi ini," kata Masrul membenarkan jumlah spesimen yang diperiksa untuk mendiagnosa Covid-19 berjumlah 3.235 sampel dan jumlah orang diperiksa berjumlah 2.670 orang.
Kabar baiknya di Riau terdapat penambahan 2 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Serta, tidak terdapat penambahan pasien yang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19.
"Sehingga jumlah pasien sembuh menjadi 124.364 orang dan kasus kematian tetap 4.120 orang," jelasnya.
Selebihnya, 39 orang masih isolasi mandiri dan 9 orang rawat di rumah sakit. "Semoga yang masih isolasi lekas sembuh," doanya.
Terakhir, kasus Suspek, yaitu berjumlah 153.887 orang. Rinciannya terdiri dari Suspek yang isolasi mandiri berjumlah 254 orang, isolasi di RS berjumlah 40 orang, selesai isolasi berjumlah 153.085 orang, dan meninggal berjumlah 508 orang. (*)
Tags : Capaian Vaksinasi di Riau, Kasus Covid-19, News, Kasus Covid Masih Bertambah di Riau,