Linkungan   2026/01/05 10:34 WIB

Cuaca di Riau Pagi Cerah Tapi Tetap Berpotensi Hujan Disejumlah Wilayah

Cuaca di Riau Pagi Cerah Tapi Tetap Berpotensi Hujan Disejumlah Wilayah

PEKANBARU - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru memprakirakan kondisi cuaca di Provinsi Riau pada Senin (5/1/2026), relatif stabil dengan dominasi cerah berawan hingga berawan di sebagian besar wilayah.

"Cuaca cerah tapi masih berpotensi hujan."

“Memasuki siang hari, cuaca umumnya masih cerah berawan hingga berawan,” kata Prakirawan BMKG Pekanbaru, Deby menjelaskan.

Menurutnya, pada pagi hari, kondisi atmosfer di Riau dipengaruhi udara kabur hingga cerah berawan, terutama di wilayah perkotaan dan pesisir.

Namun, pada sore hingga malam hari, masyarakat diminta tetap waspada. BMKG memprakirakan hujan dengan intensitas ringan hingga sedang berpotensi terjadi di sejumlah daerah, khususnya Kabupaten Rohul, Kampar, Kuansing, dan Inhu.

Sementara itu, pada Selasa (6/1/2026) dini hari, kondisi cuaca kembali relatif stabil dengan udara kabur hingga cerah berawan.

BMKG mengimbau masyarakat, khususnya pengguna jalan dan pelaku aktivitas luar ruang, agar tetap memperhatikan perubahan cuaca yang dapat terjadi secara cepat, terutama di wilayah rawan hujan.

Sebelumnya, BMKG Pekanbaru juga telah merilis prakiraan cuaca wilayah Provinsi Riau pada Minggu 4 Januari2026.

Secara umum, kondisi cuaca didominasi udara kabur hingga cerah berawan, namun potensi hujan ringan hingga sedang diperkirakan terjadi di sejumlah kabupaten sejak siang hingga dini hari.

Prakirawan BMKG Pekanbaru, Alfa Nataris menjelaskan, pada pagi hari sebagian besar wilayah Riau berada dalam kondisi udara kabur hingga cerah berawan.

Aktivitas masyarakat masih relatif aman, meski jarak pandang berpotensi berkurang di beberapa titik.

“Memasuki siang hari, cuaca cenderung cerah berawan hingga berawan, dengan potensi hujan ringan sampai sedang di Kuansing, Kampar, Inhu dan Inhil,” ujarnya.

Pada periode sore hingga malam, pola cuaca diprakirakan tidak mengalami perubahan signifikan.

Namun, wilayah dengan potensi hujan meluas ke Kabupaten Rohul, Kampar, Kuansing, serta Inhu.

Intensitas hujan diprediksi masih berada pada kategori ringan hingga sedang.

BMKG juga mengingatkan potensi hujan pada dini hari. Udara kabur hingga cerah berawan masih mendominasi, namun hujan ringan diprakirakan terjadi di Rohul, Kampar dan Siak.

“Hujan yang turun bersifat tidak merata, namun masyarakat di wilayah rawan genangan dan daerah aliran sungai tetap diimbau meningkatkan kewaspadaan,” tuturnya.

BMKG mengimbau masyarakat, khususnya pengguna jalan dan pelaku aktivitas luar ruang, untuk terus memantau pembaruan informasi cuaca guna mengantisipasi perubahan kondisi yang dapat terjadi secara cepat. (*)

Tags : cuaca, cuaca di pagi hari, riau, cuaca di riau cerah, cuaca cerah tapi berpotensi hujan ,