Tni - Polri   2022/09/01 21:7 WIB

Danlanud Rsn Pimpin Sidang Panitia Penentuan Akhir Tamtama Prajurit Karir

Danlanud Rsn Pimpin Sidang Panitia Penentuan Akhir Tamtama Prajurit Karir
Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ian Fuady pimpin secara langsung sidang Panita Penentuan Akhir (Pantukhir) tingkat daerah Lanud Roesmin Nurjadin, Kamis (1/9/2022). (Foto. Kapentak RSN)

PEKANBARU - Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ian Fuady pimpin secara langsung sidang Panita Penentuan Akhir (Pantukhir) tingkat daerah Lanud Roesmin Nurjadin.

Penerimaan Tamtama Prajurit Karir (PK) Gelombang II tahun anggaran 2022 dilakukan di Balai Prajurit Edi Harjoko Lanud Roesmin Nurjadin, Kamis (1/9).

Pendaftaran Tamtama PK Gelombang II di Lanud Rsn telah melaksanakan berbagai tes, meliputi tes Administrasi, tes Kesehatan, tes mental ideologi tertulis dan wawancara, tes psikologi, skrining POM dan tes kesemaptaan jasmani.

Danlanud Rsn Marsma TNI Ian Fuady mengatakan, pada sidang Pantukhir tingkat daerah ini , harus dilaksanakan secara transpran, dan terbuka serta telah melewati berbagai tahapan pemeriksaan yang sangat ketat dan teliti.

FOTO. KAPENTAK RSN

"Dengan harapan nantinya, agar menghasilkan prajurit yang tanggap, tanggon, dan trengginas, serta mimiliki mental yang berkualitas," ujar Ian Fuady.

Marsma TNI Ian Fuady menegaskan, kepada panitia, dan personel Lanud Roesmin Nurjadin lainya, agar dalam penerimaan prajurit ini harus betul-bersih dan benar, terjauh korupsi, kolusi, dan nepotisme, apabila ada anggota yang ikut bermain-main dan diketahui benrbuat kecurangan, akan diberikan sangsi dan hukum yang berlaku.

Sementara Kepala Dinas Personel (Kadispers) Letkol Adm Efrizal Syah, S.A.P, M.I. Pol menjelaskan, animo online 253 orang, melaksanakan validasi 123 orang peserta, dan 53 orang mengikuti pantukhirda, dan 39 dinyatakan lulus tingkat daerah, dan siap melanjutkan tes seleksi tingkat pusat, yang akan dilaksanakan di Lanud Adi Soemarmo, Solo, Jawa Tengah.

"Saya berpesan kepada seluruh casis yang lulus tingkat daerah, tetap semangat, jaga kesehatan, dan percaya kemampuan sendiri, dan jangan lupa berdoa kepada Allah SWT," harap Kadispers sambil memberikan semangat.

"Seleksi tingkat pusat tentunya akan lebih ketat lagi. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan dalam mengikuti tahapan seleksi dan akhirnya dinyatakan lulus," sabungnya.

Rekrutmen Tamtama TNI AU 2022.

Turut hadir, Dansatpom, Kaintel, Karumkit, dan Katim lainya. (rilis)

Sumber: Kapentak RSN 

Tags : Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ian Fuady, Danlanud Rsn Pimpin Sidang Panita Penentuan Akhir Tamtama Prajurit Karir, TNI AU,