Artikel   2023/07/10 19:32 WIB

Didepan Para Pemuda Kampar Bacaleg Larshen Yunus jelaskan Visi-Misi, 'untuk Memikat Pemilih'

Didepan Para Pemuda Kampar Bacaleg Larshen Yunus jelaskan Visi-Misi, 'untuk Memikat Pemilih'
Larshen Yunus, Bacaleg Partai Persatuan Indonesia [Perindo] menceritakan visi misi nya dihadapan para pemuda Kabupaten Kampar sebagai wilayah [Dapil] nya.

SEPERTI diketahui, seluruh bakal calon legislatif [Bacaleg] sudah didaftarkan oleh partai politik ke KPU. Masing-masing Bacaleg juga mulai bersiap untuk berkampanye guna mendapat dukungan dari masyarakat.

"Dihadapan daerah pemilih [Dapil] nya Bacaleg Larshen Yunus jelaskan visi-misi."

"Salah satu kunci dalam "pertarungan" ini nanti untuk berkampanye adalah visi dan misi yang jelas dan terukur," kata Larshen Yunus, Bacaleg Partai Persatuan Indonesia [Perindo] tadi ini didepan para pemuda Kabupaten Kampar, Senin (10/7).   

"Sebelum memutuskan visi dan misi kita juga perlu memahami tugas dan fungsi andai nanti terpilih menjadi dewan," sambungnya.

Bacaleg Perindo yang memiliki Dapil II di Kabupaten Kampar ini ketika ditanya visi misi, mengaku banyak Bacaleg/Caleg yang terjebak dengan kata-kata formal dan normatif, "jadi malah terdengar sangat membosankan," sebutnya.

Larshen dalam tulisannya menjelaskan, harus menjelaskan visi misi dengan bahasa sederhana sesuai dengan pendengar serta menjelaskan manfaat yang akan didapat calon pemilih untuk menjadi calon anggota legislatif [DPRD] Riau.

Dia memiliki semacam skrip standar dalam menyampaikan visi misi, hafal skrip tersebut dan terus berlatih cara menyampaikan kepada calon pemilih dari, kelompok Pemuda, kelompok emak-mak, kelompok Bapak Bapak, kelompok pengajian dan lainnya. 

Lalu apa visi misi Bacaleg yang satu ini? 

Lantas Larshen pun sekilas memberitahu contoh visi dan misi nya untuk sebagai anggota DPRD Riau:

VISI 

1. Menjadi Anggota DPRD yang dekat dengan masyarakat, memperjuangkan hak-hak dasar masyarakat. Menjadikan (DAPIL) mendapatkan pendidikan layak & berkualitas, mendapatkan layanan kesehatan yang prima, mendapatkan Kesempatan kerja yang luas dan  Meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga.

2. Memajukan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan memperjuangkan kepentingan dan hak-hak mereka secara adil dan merata.

3. Menciptakan kota yang aman, nyaman, sejahtera, dan berkembang.

4. Menjadikan daerah yang lebih maju, sejahtera dan berkeadilan melalui pembangunan yang berkeadilan dan berwawasan lingkungan.

5. Membangun masyarakat yang sejahtera dan adil melalui pemerintahan yang berkualitas dan bertanggung jawab.

6. Menciptakan lingkungan yang sejahtera dan kondusif bagi warga melalui pembangunan yang berkeadilan dan berkelanjutan.

7. Memperkuat keamanan dan stabilitas wilayah melalui kerja sama yang sinergis antara pemerintah dan masyarakat.

MISI

  • Memperjuangkan peningkatan anggaran bantuan sekolah bagi masyarakat tidak mampu, memperjuangkan penambahan anggaran untuk fasilitas sekolah dan memperjuangkan kesejahteraan guru.
  • Memperjuangkan pembangunan PUSKESMAS di setiap Kelurahan/Desa.
  • Memperjuangkan kesejahteraan tenaga kerja kesehatan agar layanan kepada masyarakat lebih baik.
  • Memperjuangkan perbaikan sistem serta peningkatan anggaran pembaruan alat-alat kesehatan di puskesmas.
  • Memperjuangkan berdirinya lembaga pelatihan kerja disetiap kelurahan/desa.
  • Memperjuangkan anggaran pelatihan tenaga kerja berbasis IT.
  • Memperjuangkan keberadaan koperasi sampai tingkat RW
  • Memperjuangkan optimasi potensi ekonomi wilayah dan memeperjuangkan beperpihakan anggaran pemberdayaan ekonomi keluarga. Pelatihan wirausaha dan pendampingan bisnis berbasis keluarga.
  • Memperjuangkan kesetaraan hukum, pemberdayaan wanita dan keluarga, serta membela hak-hak keluarga tidak mampu dalam pelayanan dan peningkatan kesejahteraan.
  • Menjadi wakil yang dekat dengan masyarakat dan memahami kebutuhan mereka.
  • Menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai anggota DPRD dengan transparan, akuntabel, dan bertanggung jawab.
  • Menggalang kerja sama dengan pemerintah dan masyarakat untuk mengatasi permasalahan dan memajukan kota.
  • Menjaga dan memperjuangkan hukum dan keadilan bagi seluruh masyarakat tanpa terkecuali.
  • Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah.
  • Menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pembangunan usaha kecil dan menengah.
  • Mengupayakan akses layanan publik yang berkualitas dan terjangkau bagi masyarakat.
  • Menjaga stabilitas lingkungan hidup dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup.
  • Menyediakan pendidikan dan pelatihan yang berkualitas bagi masyarakat.
  • Mengembangkan program-program pembangunan yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat, seperti pendidikan, kesehatan, dan pemerataan ekonomi.
  • Menjaga stabilitas dan keamanan lingkungan, dengan memperjuangkan pengelolaan lingkungan yang baik dan berkelanjutan.
  • Memperjuangkan hak-hak asasi manusia dan perlindungan terhadap diskriminasi.
  • Mengembangkan sektor-sektor ekonomi, seperti pariwisata, industri, dan perdagangan, untuk meningkatkan lapangan kerja dan pendapatan masyarakat.
  • Meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pemerintah, dengan memastikan bahwa anggaran dan kebijakan pemerintah dapat dipertanggungjawabkan dan dipantau oleh masyarakat.
  • Meningkatkan akses masyarakat terhadap pelayanan publik yang berkualitas dan berkeadilan.
  • Menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perekonomian lokal untuk tumbuh dan berkembang.
  • Memperkuat partisipasi masyarakat dalam proses pembuatan kebijakan melalui mekanisme yang transparan dan akuntabel.
  • Meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat melalui peningkatan sumber daya dan sarana prasarana yang memadai.
  • Menjaga keamanan dan stabilitas wilayah melalui kerja sama yang baik antara pemerintah dan masyarakat.

Demikian visi misi Bacaleg ini yang akan diwujudkannya saat terpilih nanti menjadi Anggota DPRD Riau. (*)

Tags : larshen yunus, bakal calon legislatif, larshen bacaleg dprd riau, bacaleg larshen yunus didukung partai perindo, visi-misi, visi misi bacaleg,