PEKANBARU,RIAUPAGI.COM - Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau telah merilis harga komoditi perkebunan. Di mana terdapat kenaikan pada harga kelapa butiran sebesar Rp67 dibanding minggu lalu.
"Disbun rilis kenaikan harga pinang kering dan kelapa."
"Dengan kenaikan tersebut, makanya harga kelapa butiran minggu ini naik menjadi Rp2.983 per kilogram," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja, Kamis.
Kemudian untuk harga kopra mutu kering (100%) turun dibanding minggu lalu sebesar Rp75, sehingga menjadi Rp5.525 per kg. Untuk tepung sagu basah masih sama dengan minggu lalu sebesar Rp2.475 per Kg.
"Untuk pinang kering (100%) naik sebesar Rp425, menjadi Rp4.300 per kilogram," kata Defris.
Sementara itu, untuk harga bokar/karet di tingkat petani/KUB pada KUB Bina Sejahtera Tj Alai Kabupaten Kampar sebesar Rp12.700 per Kg.
Pada tingkat petani/KUB Kabupaten Rokan Hulu sebesar Rp11.331/kg dan tingkat petani/KUB Kabupaten Rokan Hilir sebesar Rp11.800 per Kg.
"Untuk tingkat APKARKUSI Kabupaten Kuansing sebesar Rp12.701 per Kg, di tingkat UPPB Sumber Makmur harga Rp10.500 per kg dan pada tingkat Kelompok Tani Getah Tender Masjid Al- Ikhlas Pembinaan Bumdes Desa Petani Kabupaten Bengkalis sebesar Rp13.879 per Kg," ungkapnya.
Pihaknya selalu berupaya dan mendorong mutu karet petani Riau terus meningkat melalui upaya memperkuat Kelembagaan Petani Karet untuk bergabung dalam UPPB (Unit Pengolahan dan Pemasaran Bokar) sehingga mutu hasil karet rakyat menjadi bersih dan harga ditingkat petani menjadi meningkat. (*)
Tags : kenaikan komuditi, riau, harga pinang kering dan kelapa naik, komuditi perkebunaan naik, News Kota,