Pekanbaru   2021/09/27 10:21 WIB

Diskes Mencatat 55 Kasus Covid-19 Baru di Riau, 106 Pasien Sembuh

Diskes Mencatat 55 Kasus Covid-19 Baru di Riau, 106 Pasien Sembuh

PEKANBARU -- Dinas Kesehatan Provinsi Riau mencatat tambahan 106 pasien positif COVID-19 yang dinyatakan sembuh. Namun, ada juga tambahan 55 kasus baru.

"Update corona di Riau hari ini ada tambahan 55 kasus dan 106 pasien juga dinyatakan sembuh. Kita berharap angka kasus penyebaran terus menurun," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir di Pekanbaru, Ahad (26/9).

Selain itu, pada hari yang sama ada tiga pasien COVID-19 yang dinyatakan meninggal dunia. Jumlah ini tergolong lebih sedikit dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya.

Mimi menjelaskan total terkonfirmasi 127.126 kasus, dengan rincian terdapat 865 orang menjalani isolasi mandiri, menjalani perawatan di rumah sakit 165 orang, sembuh 122.047 orang dan 4.049 orang meninggal dunia secara keseluruhan. Untuk pasien suspek yang isolasi mandiri berjumlah 3.997 orang, isolasi di RS berjumlah 58 orang, selesai isolasi berjumlah 110.855 orang, dan pasien suspek meninggal berjumlah 464 orang.

"Sedangkan jumlah spesimen yang diperiksa berjumlah 3.188 sampel dan jumlah orang diperiksa berjumlah 2.990 orang," ujar Mimi.

Sementara, untuk pencapaian vaksinasi COVID-19 Provinsi Riau Tahap pertama bagi tenaga kesehatan di Riau sebanyak 43.775 orang atau mencapai 133 persen, sedangkan vaksinasi dosis kedua dan ketiga untuk para tenaga kesehatan, masing-masing 122,7 persen dan 54,8 persen. Untuk pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi warga lansia dengan sasaran 322.466 orang, vaksinasi dosis pertama sebesar 58.871 (18,26 persen) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 40.905 (12,69 persen).

Selanjutnya pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi ibu hamil dengan sasaran 29.418 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebanyak 109 orang (0,37 persen) dan vaksinasi dosis kedua sebanyak 54 orang (0,18 persen). (*)

Tags : covid riau, kasus covid riau, kasus baru riau, kasus covid baru, tambahan kasus covid,