INDUK organisasi kepemudaan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) berubah haluan dalam menentukan sikap di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Riau pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 ini.
"Dewan Pengurus Daerah (DPD) KNPI Provinsi Riau merubah sikap dan mualaf (berpindah) haluan memilih dan mendukung pemimpin yang benar-benar amanah."
Larshen Yunus, terpilih sebagai Ketua KNPI Provinsi Riau hasil Musyawarah Daerah (Musda) Pemuda ke-XVI dan Pelantikan Pengurus periode 2022-2025 di Hotel Grand Elite, Pekanbaru ini menyebutkan seluruh pemuda Riau yang tergabung dalam etalase perjuangan KNPI wajib mualaf.
Tetapi Larshen Yunus kembali melontarkan pernyataannya bahwa mualaf untuk berpindah dukungan dari sisi pribadi di pengurusan organisai KNPI tahun 2024 untuk tidak mendukung gubernur- wakil gubernur Riau saat ini, melainkan menjatuhkan pilihan bersama H Muhammad Adil SH MM, Bupati Kepulauan Meranti untuk maju di Pilkada 2024 sebagai Cagub Riau.
Dukungan KNPI Riau ke H. Muhammad Adil SH MM mulai ditebarkan.
"Alasan kita selain bonus demografi kepemudaan, M Adil dinilai cakap dalam kepentingan kaum milenial," kata Larshen Yunus.
Menurutnya, M Adil sejalan dengan ketampanan dan paras wajah yang ganteng, "bagi KNPI Riau kegantengan itu seturut dengan kinerja beliau saat ini sebagai Bupati Kepulauan Meranti," kata dia.
Larshen Yunus juga menyentil soal kepemimpinan Syam-Edy yang mempertontonkan ketidak amanahnya pemimpin saat ini, "sepertinya lebih mementingkan elit luar daerah ketimbang masyarakat Provinsi Riau," sebutnya.
"Itu gedung sudah ada porsinya. Instansi vertikal sudah jelas keuangannya di APBN. Kenapa ada isu APBD Provinsi Riau justru habis percuma untuk bangun gedung seperti itu? Apakah Riau kelebihan uang? Sudah terlalu besar dan banyak kah APBD Riau saat ini?," Larshen Yunus mempertanyakan.
Dia juga menilai masih banyak pemuda-pemudi yang putus sekolah, atap sekolah bocor, infrastruktur yang rusak (berlobang, bergelombang), sungguh menyedihkan.
Tetapi di gedung Pemuda KNPI Jalan Thamrin Pekanbaru, Minggu 15 Mei 2022 kemarin Larshen Yunus kembali menyampaikan pembahasan dan kritikan pemerintahan Syam-Edy.
"Ayo Pemuda Riau, Bersatulah!!! Jangan diam hanya karena uang receh dan jangan betah di posisi aman terus. Semua kegiatan itu hanya sepersekian dari uang rakyat!!! APBD Riau habis percuma, berhamburan untuk proyek yang tak produktif. Rumah sendiri tak dibangun, ini kok gedung instansi vertikal yang gencar dibangun," kata Larshen Yunus dalam kritiknya.
"Riau mulai hari ini menangis, hanya teguran dari alam. Ayo Semuanya!!! Revolusi Mental," teriak Ketua DPD KNPI Riau ini didepan para anggotanya.
H Muhammad Adil SH MM, Bupati Kepulauan Meranti bersama Larshen Yunus, Ketua KNPI Provinsi Riau.
Lantas KNPI Riau ini juga berencana untuk melayangkan surat resmi permohonan Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi III DPR-RI di Jakarta, perihal temuan 'praktik haram' penyelewengan kewenangan di Bumi Melayu Lancang Kuning. (*)
Tags : Komite Nasional Pemuda Indonesia, KNPI Berpindah Haluan, Ketua DPD KNPI Riau Larshen Yunus, KNPI Riau Dukung Cagub Amanah,