
PEKANBARU - Relawan Gabungan Rakyat Prabowo Gibran (GARAPAN) minta Gubernur Abdul Wahid dan Wakil Gubernur Riau SF Hariyanto lebih utamakan musyawarah.
"Apalagi di perayaan Idul Fitri 1446 Hijriyah tahun 2025 Masehi ini, keduanya (Gubri dan Wagubri) sampingkan perbedaan dan utamakan musyawarah agar Riau bisa maju."
"Bukankah di perayaan Hari Raya Idulfitri selalu dijadikan sebagai momen menyambung tali silaturahmi antar umat muslim. Tanpa membedakan kalangan manapun, momen ini seakan mengikat kembali hubungan yang telah renggang," kata Larshen Yunus, Ketua Umum (Ketum) Relawan GARAPAN pada pembicaraannya sepekan terakhir.
Menurutnya, Hari Raya Idulfitri adalah momentum untuk semua kita memperbaharui tekad bersama, memperbaiki hubungan silaturahim antar sesama.
"Untuk membangun suatu daerah perlu adanya kerjasama dan saling koordinasi."
"Masalah kita semakin banyak, kalau kita tidak saling bahu membahu, kita akan terjebak dalam permasalahan itu. Cobalah musyawarah, karena kedepan kita memerlukan kerjasama, saling membahu dan seiring sejalan," ungkap Larshen Yunus yang juga Ketua DPD I KNPI Riau ini.
Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) KNPI Pusat Jakarta itu juga menyebutkan, musyawarah dan mufakat harus selalu dikedepankan dan sikap saling menghargai dan mendengarkan tentu tidak akan menimbulkan kerugian apapun.
"Kita harus bisa menyelesaikan masalah dengan musyawarah dan mufakat. Dan yang terpenting, tidak ada yang merasa ditinggalkan. Semua harus diajak bicara, saling mendengarkan, saling menghargai, agar tidak ada munculnya kerugian," kata Aktivis Hak Azasi Manusia (HAM) ini.
Dia juga memberikan dukungan kepada gubernur, walikota dan bupati untuk membangun daerah menjadi lebih baik. Mengingat masing-masing daerah memiliki pemimpin yang baru.
"Semua daerah saat ini mempunyai pemimpin yang baru, meskipun ada beberapa daerah yang incumbent, tapi tetap memiliki semangat baru."
"Kita ingin mereka memberikan kesempatan untuk membumikan gagasan-gagasan baru agar memperjuangkan masyarakat kedepannya," sebutnya.
"Saya percaya dan optimis, anak muda (generasi muda) di Riau saat ini percaya pada mereka yang menjadi pemimpin, mampu untuk membuat daerah lebih maju lagi," pungkasnya. (*)
Tags : Gubri dan Wagubri, Abdul Wahid dan SF Hariyantoi, Sampingkan Perbedaan, Gubri dan Wagubri Utamakan Musyawarah, Relawan Gabungan Rakyat Prabowo Gibran, Larshen Yunus, Riau akan Maju,