MILAN -- Grande Partita terjadi pada giornata ke-18 Serie A musim 2020/21. Inter Milan bertemu Juventus. Kali ini Inter menjadi tuan rumah. Tepatnya di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (18/1) dini hari WIB.
Kedua tim sama-sama terlibat dalam persaingan di papan atas Liga Italia musim ini. Menurut opta, whoscored dan berbagai sumber lainnya, berikut sejumlah data serta fakta berkaitan dengan pertandingan tersebut.
Ini akan menjadi Derbi d'Italia ke-175, pada ajang Serie A. Sebelumnya dalam 184 pertemuan, Juventus mendominasi. Selama periode tersebut, si Nyonya Tua mengoleksi 84 kemenangan. Inter berjaya di 46 partai. Sisanya 44 duel berkesudahan imbang.
Inter Milan selalu menang dalam lima pertandingan kandang terakhir, pada ajang Serie A. Juventus satu-satunya tim yang membuat Inter gagal menang di pentas Serie A, sejak 2017 lalu.
Selama periode tersebut, kedua tim telah tujuh kali bertemu. Nerazzurri mengalami lima kekalahan, dan dua pertandingan berakhir sama kuat.
Dalam 10 laga away terakhir ke markas Inter Milan, Juventus tidak terkalahkan di sembilan kesempatan. Perinciannya, si Nyonya Tua, mendapatkan lima kemenangan, dan empat imbang.
Satu-satunya kemenangan Inter dalam periode tersebut, terjadi pada September 2016. Saat itu La Beneamata yang dilatih Frank de Boer menumbangkan Bianconeri 2-1.
Juventus meraih tiga kemenanagan tandang terakhir pada ajang Serie A. Sejak April 1995, ini pertama kalinya dalam periode berdekatan, Juve menyambangi Giuseppe Meazza dalam dua kesempatan. Saat itu si Nyonya Tua menghadapi AC Milan dan Inter Milan.
Skenario tersebut, bakal terulang. Pasalnya pada giornata ke-17 lalu, Juve mengalahkan Milan di stadion milik kota mode itu.
Tags : Inter Milan dan Juventus, Duel Milan dan Juventus di Stadion Giuseppe Meazza,