Politik   2024/02/02 22:36 WIB

Jika Menang Pilpres Anies akan Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Daerah, 'Demi Menegakkan Kesetaraan Bagi Rakyat'

Jika Menang Pilpres Anies akan Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Daerah, 'Demi Menegakkan Kesetaraan Bagi Rakyat'
Calon prrsiden nomor urut 1 Anies Baswedan dalam sarasehan DPD RI di Jakarta, Jumay, 2 Februari 2024. 

JAKARTA - Anies Baswedan, Calon Presiden Nomor Urut 1 Anies Baswedan menegaskan bahwa pemerintahannya kelak akan menegakkan kesetaraan bagi semua rakyat Indonesia sesuai prinsip-prinsip Pancasila.

"Pemerintahan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) bertekad menghilangkan ketimpangan antardaerah."

“Tujuan kita bernegara adalah untuk menghadirkan sosial bagi seluruh rakyat dan demi menegakkan kesetaraan bagi rakyat Indonesia," demikian disampaikan Calon Presiden Nomor Urut 1 Anies Baswedan dalam Sarasehan DPD RI Bersama Calon Presiden 2024 bertajuk “Menatap Kemajuan Daerah dan Sistem Ketatanegaraan” di Gedung Parlemen RI, Jumat, 2 Februari 2024, sore.

Anies mengatakan, saat ini Indonesia mengalami kemajuan yang tidak merata. Jadi pembangunan Indonesia harus kembali ke asal-muasal Indonesia didirikan, yakni untuk hidup adil makmur, dan sejahtera untuk semua.

“Visi dan misi kami akan memprioritaskan penyelesaian berbagai ketimpangan dan ketidaksetaraan yang hingga saat ini masih dirasakan,” kata Anies.

Anies menyebutkan, untuk mengejar berbagai ketimpangan dan ketertinggalan di daerah, membutuhkan usaha yang luar biasa, tidak sekadar biasa-biasa saja.

“Harus ada effort luar biasa untuk menyelesaikan problem ketimpangan di Indonesia, baik ketimpangan di bidang ekonomi, pendidikan, kesehatan, lapangan kerja, dan sebagainya,” kata Anies.

Indeks pembangunan manusia di Jawa dan Sumatera tahun 2022 mencapai angka 74. Sedangkan di luar Jawa baru 69. Ada selisih lima poin ketertinggalan daerah di luar Pulau Jawa dan Sumatera.

Pada kesempatan tersebut Anies menyampaikan bahwa dalam penyusunan visi dan misi AMIN setidaknya memiliki tiga dimensi yaitu dimensi sektor, dimensi wilayah, dan dimensi topografi.

“Jadi pembangunan yang akan dilakukan tidak hanya soal rencana dan program yang terkait dengan angka-angka, tetapi pembangunan Indonesia yang mempertimbangkan apa yang dibutuhkan oleh wilayah dan juga disesuaikan dengan topografinya seperti wilayah pegunungan, pesisir, kepulauan, dan lain-lain,” kata Anies.(*)

Tags : Anies Baswedan, Anies, Pembangunan daerah, Pilpres 2024, Anies akan Wujudkan Pemerataan Pembangunan Daerah, Anies Menegakkan Kesetaraan Bagi Rakyat,