DAIK LINGGA - Misran MS, Kepala Desa [Kades] Kualaraya, kecamatan Singkep Barat, kabupaten Lingga, Kepulauan Riau [Kepri] sangat menjunjung tinggi nilai - nilai persatuan dan kesatuan.
Secara pribadi (Rabu, 03/09/2024), Misran mengutarakan dirinya memiliki hak pilih yang tidak bisa dibatasi dan dituntut harus netral dan profesional dalam menjalankan aturan - aturan Pilkada.
"Aparat desa harus memberikan pengetahuan menyeluruh dan menjaga sikap netralitas menjelang Pemilukada serentak 2024," kata dia.
Kades Kualaraya ini melakukan himbauan dengan melibatkan Bawaslu, KPU, Polres, dan DPMDes dengan tujuan untuk mencegah penyalahgunaan wewenang perangkat desa pada pemilihan kepala daerah [Pilkada] Serentak tahun 2024 ini.
Disamping itu, masyarakat juga memanfaatkan bantuan pemerintah yang mengalir selama ini ke desa yang telah sampai ke masyarakat agar dapat berkembang dengan niat dan kejujuran.
"Dengan adanya himbauan diharapkan kegiatan ini dapat membekali mereka dengan pengetahuan yang cukup untuk menjaga netralitas dan mendukung kelancaran Pilkada serentak tahun 2024 ini," imbuh Misran dalam laporannya melalui pesan alat elektronik Whats App [WA] nya. (*)
Tags : kepala desa Kuala Raya Misran, kades Misran sosialisasi, Kades ajak masyarakat sukseskan pilkada, Pilkada Serentak 2024, News Daerah,