RIAUPAGI.COM, PEKANBARU - Ketua Umum [Ketum] Santri Tani Nahdatul Ulama [SANTAN NU] Tengku Rusli Ahmad SE menyalurkan bantuan sembako dari Presiden Joko Widodo [Jokowi] kemasyarakat sekaligus pada kalangan wartawan di Pekanbaru, (26/5/2021) kemarin.
Bantuan sembako yang diberikan bagi masyarakat yang terdampak Covid-19. Menurutnya, penyebaran Covid-19 cukup tinggi. Pers diharapkan berperan dalam menekan penyebaraan Covid-19 dengan cara menyampaikan informasi [pemberitaan], "tentu yang menyejukkan dan menginformasikan upaya yang dilakukan pemerintah, TNI- Polri untuk menekan penyebaran Covid-19," ujarnya.
"Sejauh ini media cukup berperan dan berpatisipasi dalam pemberitaan kinerja TNI-Polri serta Pemerintah Pusat dan Daerah dalam menekan penyebaran Covid-19. Kita sangat apresiasi," sebut Tengku Rusli.
Dia juga minta pihak Kecamatan dapat memberi arahan ke pihak kelurahan hingga ke RT/RW dalam penekanan Covid-19.
"Program vaksinasi gotong royong kita dukung penuh. Kepedulian Bapak Presiden melalui Santan NU menyalurkan bantuan peduli ke anak yatim dan bantuan sembako. Jangan dilihat besar kecil nilainya, itulah bentuk kepedulian Presiden yang dekat dengan rakyat," sebutnya. (rp.sul/*)
Tags : Ketum Santan NU Tengku Rusli Ahmad, Bantuan Sembako, Bantaun Sembako dari Presiden Jokowi,