PEKANBARU - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Riau bakal diperkuat putera Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil SH MM.
Sebelumnya melalui para calon kandidat yang mendaftar, tetapi ada muncul satu nama kuat ikut ambil bagian untuk memperebutkan kursi ketua KNPI Kabupaten Kepulauan Meranti, yakni Muhammad Fadly yang merupakan anak sulung Muhammad Adil.
"Muhammad Fadly merupakan putra kandung Bupati Kepulauan Meranti yang sebelumnya mendaftar jelang tengah malam melalui tim suksesnya.“
"Masa pendaftaran calon ketua KNPI Kabupaten Kepulauan Meranti untuk priode 2022-2025 memang dibuka secara penuh. Selama kurun waktu itu, bisa mengambil formulir pendaftaran,” ujar Larshen Yunus, Ketua DPD KNPI Riau menyampaikan melalui WhatsApp (WA), Selasa (17/5/2022) kemarin.
Menurutnya, kesiapan majunya Muhammad Fadly selain memiliki banyak masa pendukung, Ia juga siap bertarung untuk meduduki posisi ketua DPD KNPI Kabupaten Kepulauan Meranti priode 2022-2025.
Sebelumnya, Muhammad Fadly sendiri mengaku siap bertarung dalam Musda di DPD KNPI Meranti.
Pria ini aktif berorganisasi. Ia menyampaikan sejauh ini dirinya terus berjuang dengan dukungan dari beberapa PK KNPI untuk syarat maju dan dari Organisasi Kepemudaan (OKP). "Insya allah, mohon dukungan semoga lancar,” ungkapnya.
Tetapi kembali disebutkan Larshen Yunus, pria yang aktif berorganisasi itu, sebelum terpilih dirinya (Muhammad Fadly) ingin lebih banyak menggali masukan dari kawan-kawan OKP membuka ruang seluas-luasnya dengan Visi 'Kita Satu Meranti Maju', serta Kepemimpinan yang kuat melalui dukungan seluruh elemen pemuda akan menjadi legitimasi yang mampu merumuskan kebijakan KNPI lebih produktif untuk kepentingan pemuda Meranti kedepan.
"Kita rangkul semuan elemen kita berikan kontribusi terbaik untuk Meranti yang lebih maju",begitu bunyi visinya diulang Larshen.
Jadi Muhammad Fadly, kedepannya bertekat berkolaborasi dan merangkul semua organisasi kepemudaan di Kabupaten Kepulauan Meranti.
Mulai dari tingkat kabupaten hingga pelosok desa, sesuai dengan apa yang menjadi komitmen bersama, mengingat para pemuda di Kepulauan Meranti banyak yang memiliki potensi.
“Kita akan membentuk dewan pengurus kecamatan di seluruh Kecamatan se Kabupaten Kepulauan Meranti, target kita akhir 2022 pengurus di kecamatan terbentuk,” kata Muhammad Fadly.
Larshen Yunus yang turun ke Kepulauan Meranti yang disambut Bupati Muhammad Adil juga menyampaikan apresiasi mulai dari sektor pembangunan, sektor kesehatan dan sektor yang lainnya, karena selama ini Kabupaten Kepulauan Meranti sudah mulai banyak kemajuan.
“Perlu kita apresiasi, bukan malah mencaci maki dan menyebar fitnah. Kami akan ada di garda terdepan untuk membela apa yang telah dilakukan Bupati Kepulauan Meranti M Adil,” ucapnya.
Tak hanya itu, tutur Larshen, pihaknya akan ada di barisan terdepan untuk melawan orang-orang yang menghambat pembangunan di Kabupaten Kepulauan Meranti.
“Kami akan melawan orang-orang yang memfitnah Bupati M Adil. Karena, hal tersebut bukanlah sifat seorang pemuda. Kami menyakini Bupati tidak anti terhadap kritik, melainkan pemuda harus disampaikan dengan sopan dan santun,” tuturnya.
Jadi dia tetap berharap kembangkan KNPI secara profesional dengan menumbuh kembangkan patriotisme dan nasionalisme kepada bangsa dan negara, serta modernitas dan cara pandang yang dinamis.
Pada kesempatan yang sama Ketua DPD KNPI Provinsi Riau ini menyampaikan, ia berharap kepada DPD KNPI Kepulauan Meranti nantinya tetap mendukung visi misi Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti.
“Saya tidak perlu menyampaikan banyak hal, intinya dukung Bupati dan Wakil Bupati, karena secara tidak langsung mendukung visi misinya. Jadi, saya mendukung apa yang telah disampaikan Ketua KNPI Kepulauan Meranti,” ucapnya.
Hal sama juga disampaikan Muhammad Adil SH MM, Bupati Kepulauan Meranti yang berharap membantu program pemerintah daerah, karena secara tidak langsung tugas pemerintah daerah juga tugas para pemuda KNPI.
“Karena, saat ini sadar tidak sadar kita adalah penentu ketangguhan dalam menghadapi krisis kesehatan dan ekonomi, kita sebagai pemuda akan menjadi penentu,” pungkas M Adil.
Ia juga berharap, agar DPD KNPI Kepulauan Meranti kedepan mampu memfasilitasi terciptanya kemajuan bagi pemuda dan masyarakat Meranti.
“Untuk mewujudkannya, pemerintah daerah juga akan memperhatikan program-program kerja KNPI Kepulauan Meranti, sehingga kita bisa saling bersinergi,” ujar M Adil.
Orang nomor satu di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti ini juga menilai, KNPI yang berisikan pemuda intelektual memiliki peran sentral mengawal pembangunan di Kabupaten Kepulauan Meranti.
Jadi KNPI sebagai organisasi yang egaliter, bukan organisasi elit maupun eksklusif, diharapkan nantinya kiprah KNPI Kepulaua Meranti bisa ikut berkontribusi dalam mewujudkan Kepulauan Meranti yang hebat dan bermartabat. (rp.sdp/*)
Tags : Komite Nasional Pemuda Indonesia, KNPI Riau Larshen Yunus, KNPI Diperkuat Putera Bupati Meranti, KNPI Profesional, Patriotisme dan Nasionalis,