Headline Agama   2024/09/06 15:35 WIB

Masjid Istiqlal Simbol Kerukunan Antarumat Beragama yang Pernah Dikunjungi 9 Tokoh Dunia

Masjid Istiqlal Simbol Kerukunan Antarumat Beragama yang Pernah Dikunjungi 9 Tokoh Dunia
MASJID ISTIQLAL

Masjid Istiqlal simbol kerukunan antarumat beragama.

JAKARTA -- Masjid Istiqlal di Jakarta, sebagai masjid terbesar di Asia Tenggara, sering menjadi tujuan kunjungan tokoh-tokoh dunia dari berbagai negara. Yang terbaru, Masjid Istiqlal dikunjungi oleh Pemimpin Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus pada Kamis (5/9/2024).

Paus Fransiskus berkunjung ke Istiqlal untuk menghadiri pertemuan dengan sejumlah perwakilan dari lintas agama. Kedatangan Paus disambut langsung oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, KH Nasaruddin Umar. Setibanya di lokasi, Paus juga disambut dengan lantunan marawis dan prosesi pengkalungan bunga.

Paus mengunjungi Indonesia dalam rangka mempererat hubungan antaragama, termasuk mengunjungi Masjid Istiqlal sebagai simbol toleransi beragama. Selain Paus Fransiskus, banyak tokoh-tokoh dunia lainnya yang pernah berkunjung ke masjid kebangaan warga ibu kota.

Berikut deretan tokoh dunia yang pernah berkunjung ke Masjid Istiqlal:

1. Angela Merkel

Kanselir Jerman Angela Dorothea Merkel mengunjungi Masjid Istiqlal saat kunjungan resminya ke Indonesia pada 2012. Ia menginjakkan kakinya di masjid ini sebelum bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dalam kunjungannya, Merkel didampingi oleh imam masjid Istiqlal, Ahmad Husni Ismail dan kepala badan pengelola masjid, Mubarak.

Merkel berada di Indonesia dalam rangka kunjungan balasan atas kunjungan SBY ke Jerman pada 2009. Selama di Indonesia, Merkel juga mengadakan pertemuan dengan para pebisnis, wartawan, aktivis hak asasi manusia, dan ketua mahkamah konstitusi.

2. Barack Obama

Presiden Amerika Serikat yang memiliki kenangan masa kecil di Indonesia, Barack Obama juga pernah mengunjungi Masjid Istiqlal dalam rangkaian kunjungan resminya pada 2011 lalu.

Imam Besar Masjid Istiqlal saat itu, KH Ali Mustofa Ya'qub mendampingi Obama bersama istrinya Michelle Obama untuk melihat langsung kemegahan Masjid Istiqlal. Kunjungan 25 menit Barrack Hussein Obama ini pun mendapat banyak sorotan publik.

5. Pangeran Charles

Pengeran Charles mengunjungi Masjid Istiqlal pada 2008 sebagai bagian dari upayanya untuk meningkatkan hubungan lintas budaya dan agama. Putra Mahkota Kerajaan Inggris ini bahkan disambut dengan karpet merah dan sempat memperhatikan denah Masjid Istiqlal yang terpajang.

Ayah dari pangeran Harry dan pangeran William itu berkunjung ke Indonesia untuk mengangkat isu perubahan iklim global dan toleransi umat beragama. Karena itu, Pangeran Charles pergi ke Masjid Istiqlal.

Raja Arab Saudi, ini mengunjungi Masjid Istiqlal pada tahun 2017 selama lawatannya ke Indonesia, yang juga melibatkan pembicaraan bilateral di bidang ekonomi dan keagamaan. Saat berkunjung ke Istiqlal, Raja Salman didampingi langsung oleh Presiden RI Joko Widodo dan sempat menunaikan shalat tahiyatul masjid di Istiqlal.

Raja Salman menjalankan ibadah shalat tahiyatul masjid dengan duduk di kursi, dan didampingi Presiden Joko Widodo, Imam Besar Masjid Istiqlal, serta para ulama. Selain melakukan shalat Tahiyatul Masjid, Raja Salman juga memberikan cinderamata berupa kaligrafi yang tertulis ayat-ayat Alquran dari benang emas ke Masjid Istiqlal.

7. Mahmoud Ahmadinejad

Mantan Presiden Iran ini mengunjungi Masjid Istiqlal pada tahun 2006 dalam rangka mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Iran. Sebelum ke Istiqlal, Ahmadinejad juga sempat mengunjungi PP Muhammadiyah dan PBNU.

Selama berada di Masjid Istiqlal, dia pun turut melaksanakan salat Jumat dan menyempatkan diri untuk menyampaikan pidato.

8. Recep Tayyip Erdogan

Dalam lawatannya ke Indonesia pada 2015 lalu, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan juga pernah menginjakkan kakinya ke dalam Masjid Istiqlal untuk melaksanakan sholat Jumat. Ia datang bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Erdogan pun kagum terhadap kemegahan masjid Istiqlal. Setelah sholat Jumat, ia pun diundang Presiden Jokowi ke acara jamuan makan malam kenegaraan di Istana Negara, Jakarta.

9. Bill Clinton

Sejauh sebelum kunjungan tokoh-tokoh di atas, Presiden AS Bill Clinton juga sudah pernah mengunjungi Masjid Istiqlal pada 1994. Kunjungan itu merupakan bagian dari rangkaian pertemuan para pemimpin APEC. Dalam kunjungannya, Clinton juga melihat-lihat keunikan Istiqlal, mulai dari melihat maket Istiqlal hingga mengamati proses pembuatan mushaf Alquran.

Selain tokoh-tokoh di atas, banyak lagi pemimpin dunia lainnya yang mengunjungi Masjid Istiqlal sebagai simbol perdamaian, toleransi, dan persahabatan antar negara. (*) 

Tags : istiqlal, tokoh dunia yang mengunjungi masjid istiqlal, paus fransiskus mengunjungi masjid istiqlal,