"Seorang biarawati Prancis menjadi insan tertua di Eropa yang sembuh dari Covid-19, beberapa hari sebelum ulang tahunnya yang ke 117"
eorang biarawati Prancis menjadi insan tertua di Eropa, Lucile Randon yang mengambil nama Suster Andre pada 1944, merupakan dinyatakan positif virus corona pada 16 Januari namun tidak menunjukkan gejala. Dia berkata kepada media lokal bahwa dia "bahkan tidak menyadari saya memilikinya (virus corona)".
Dia diisolasi secara terpisah dari penduduk lain di rumah jompo di Toulon, Prancis selatan, tetapi sekarang dianggap sudah pulih sepenuhnya. Suster Andre, yang buta dan menggunakan kursi roda, kini tak sabar untuk merayakan ulang tahunnya pada Kamis (11/02) - meskipun dia akan menandai kesempatan itu dengan lebih sedikit orang dari biasanya. "Dia sangat beruntung," kata David Tavella, juru bicara rumah jompo Sainte Catherine Laboure dirilis BBC News.
Suster Andre lahir pada 11 Februari 1904. Selain menjadi orang tertua di Eropa, ia juga orang tertua kedua di dunia, menurut Daftar Peringkat Supersentenarian Dunia dari Gerontology Research Group (GRG). Ketika ditanya oleh media berita BFM Prancis apakah dia takut terkena Covid, Suster Andre berkata: "Tidak, saya tidak takut, karena saya tidak takut mati. "Saya senang bersama Anda, tapi saya ingin berada di tempat lain - untuk bergabung dengan kakak laki-laki saya, dan kakek serta nenek saya". (*)
Tags : Suster Andre, Orang Tertua di Eropa, Sembuh dari Covid-19,