Wisata   2024/11/06 10:17 WIB

Pariwisata di Riau Terus Melonjak Hingga Capai 36,74% Baik Turis dalam dan Luar Negeri

Pariwisata di Riau Terus Melonjak Hingga Capai 36,74% Baik Turis dalam dan Luar Negeri
Air terjun batang kapas

PEKANBARU – Pariwisata di Provinsi Riau terus menunjukkan tren positif dengan peningkatan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang mencapai 36,74 persen pada September 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau mencatat, ada sebanyak 36.620 kunjungan wisman pada bulan tersebut, menambah optimisme terhadap kebangkitan sektor pariwisata daerah.

Kepala BPS Riau, Asep Riyadi, menyebutkan bahwa angka ini sejalan dengan tren pemulihan pariwisata di Riau sejak tahun 2023.

"Pada tahun lalu, kunjungan wisman mencapai 394,55 ribu, melonjak 68,31 persen dibandingkan 2022. Bahkan, angka ini telah melampaui capaian pra-pandemi 2019 yang tercatat sebanyak 328,59 ribu kunjungan," ujar Asep pada Senin (4/10).

Dari segi akses masuk, wisman terbagi menjadi dua kategori, yaitu pintu utama imigrasi dan pintu perbatasan (MPD). Pada September 2024, sebanyak 5.918 wisman tercatat melalui pintu utama imigrasi, sementara sisanya, yakni 30.702 kunjungan, melalui pintu perbatasan.

Wisman yang datang dengan moda angkutan udara mencapai 56,10 persen dari total kunjungan di pintu utama, dengan Bandara Sultan Syarif Kasim II menjadi gerbang utama. Sementara itu, moda angkutan laut mencatat kontribusi sebesar 43,90 persen.

"Kunjungan melalui pintu utama dan moda udara naik 53,28 persen dibandingkan September 2023. Namun, dibandingkan Agustus 2024, ada sedikit penurunan sebesar 15,74 persen," jelas Asep.

Berdasarkan asal negara, wisman Malaysia mendominasi kunjungan dengan 11,68 ribu orang atau sekitar 31,90 persen dari total kunjungan bulan ini. Wisman dari Belanda menyusul dengan 5,96 ribu orang (16,28 persen), diikuti Singapura (9,98 persen), Tiongkok (6,47 persen), dan Filipina (5,74 persen).

Namun, tidak semua negara menunjukkan kenaikan. Wisman asal Taiwan mencatat penurunan terbesar sebesar 46,94 persen dibandingkan Agustus 2024, diikuti Korea Selatan (46,39 persen) dan Jepang (43,41 persen). Di sisi lain, Australia menjadi negara dengan peningkatan kunjungan paling signifikan sebesar 91,94 persen, diikuti Amerika Serikat yang naik 19,59 persen, serta India dan Inggris masing-masing naik 0,95 persen dan 0,56 persen.

Peningkatan kunjungan dari negara-negara ini menunjukkan bahwa daya tarik pariwisata Riau mulai menyebar ke pasar internasional yang lebih luas. Pemerintah setempat pun berharap tren positif ini dapat terus berlanjut, seiring upaya promosi wisata yang semakin intensif untuk menggaet lebih banyak wisatawan mancanegara. (*)

Tags : pariwisata, riau, pariwisata terus melonjak, pariwisata riau capai 36, 74%, turis dalam dan luar negeri,