PEKANBARU,RIAUPAGI.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah memutuskan untuk menghentikan kegiatan Car Free Day (CFD) selama Ramadan. CFD, yang biasanya dilaksanakan setiap Minggu di Jalan Jenderal Sudirman, akan kembali dibuka setelah Idulfitri 1445 H.
Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Yuliarso, melalui Kepala Bidang Manajemen Rekayasa Lalu Lintas, Febrino, CFD akan tetap berlangsung hingga Minggu (10/3/2024). Namun akan ditutup selama satu bulan penuh selama bulan Ramadhan.
"Kami telah mencapai kesepakatan untuk menjaga CFD tetap berjalan hingga minggu depan. Namun, selama bulan Ramadhan, kami akan menutupnya," ujar Febrino pada Kamis (7/3)..
Febrino menjelaskan bahwa penutupan CFD selama bulan Ramadhan bukanlah hal baru. Hal serupa juga telah dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya.
Pihak terkait juga akan melakukan evaluasi terkait pelaksanaan CFD di Jalan Jenderal Sudirman. Evaluasi ini meliputi aspek lalu lintas di sekitar area CFD serta peninjauan terhadap pedagang UMKM yang beroperasi di lokasi tersebut.
"Kami akan mengevaluasi berbagai aspek, mulai dari lalu lintas hingga pedagang yang berjualan di sana," jelasnya.
Sebagai informasi, kegiatan CFD biasanya dilaksanakan setiap hari Minggu di Jalan Jenderal Sudirman dan Gajah Mada mulai pukul 07.00 WIB hingga 09.00 WIB. Sementara para pelaku UMKM dan pedagang kaki lima ditempatkan di Jalan Cut Nyak Dien. (*)
Tags : car free day, cfd pekanbaru, pemko tiadakan cfd selama ramadan, ramadhan 1445 hijriyah, News Kota,