News   2023/04/29 22:1 WIB

Perpindahan IKN Beri Peluang Revitalisasi yang Lebih Baik, LMR: 'untuk Jakarta Sebagai Kota Global Dimasa Depan'

Perpindahan IKN Beri Peluang Revitalisasi yang Lebih Baik, LMR: 'untuk Jakarta Sebagai Kota Global Dimasa Depan'
H. Darmawi Wardhana Zalik Aris, Ketum LMR Jakarta Pusat

PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Lembaga Melayu Riau (LMR) mengatakan, perpindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari Jakarta ke Kalimantan Timur akan memberi peluang revitalisasi kota Jakarta yang lebih baik dan untuk masa depan sebagai kota global.

"Jakarta akan bertransformasi dengan kekhususan menjadi kota global yang berfungsi sebagai simpul utama dalam jaringan ekonomi dunia yang memiliki hubungan mengikat dengan kota-kota lain serta berdampak langsung pada urusan sosial ekonomi global," kata H. Darmawi Wardhana Zalik Aris, Ketua Umum (Ketum) LMR Jakarta Pusat menyampaikan melalui pesan Whats App (WA) nya, Sabtu (29/4).

"Jakarta lebih memiliki masa depan sebagai kota global akan berkembang lebih baik dari saat ini."

Menurutnya, masyarakat Kota Jakarta harus tau momen refleksi untuk memahami pentingnya pemerintahan yang adil dan demokratis dari bangsa yang memiliki keanekaragaman suku, budaya, bahasa dan adat istiadat, demi Kota Jakarta menuju lebih baik.

Otonomi daerah di DKI Jakarta, kata Darmawi, harus diupayakan untuk memberikan dampak yang signifikan terhadap pembangunan dan pemerintahan.

Ia memberikan contoh, seperti peningkatan kualitas pelayanan publik, peningkatan partisipasi masyarakat, serta otonom dalam mengatur pajak dan retribusi untuk membiayai berbagai kegiatan pembangunan.

 "Jakarta masa depan sebagai kota global akan berkembang lebih baik dari saat ini dengan dukungan serta inovasi dari seluruh elemen masyarakat Jakarta, terutama aparatur sipil negara (ASN) DKI Jakarta yang harus berusaha menjadi lebih profesional, kompeten dan dapat bekerja kolaboratif," jelasnya.

Selain itu, tujuan dari otonomi daerah yakni memberikan kewenangan kepada daerah untuk mengelola potensi yang dimilikinya secara mandiri sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik masing-masing.

Dalam rangka peningkatan pemulihan perekonomian dan penggunaan produk dalam negeri, Pemprov DKI juga telah melaksanakan program Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) yang terus digaungkan secara berkelanjutan.

Jadi menurut Darmawi, perpindahan IKN dari Jakarta ke Kalimantan Timur tetap akan memberikan tantangan dan peluang untuk melakukan revitalisasi dan pengembangan kota lebih baik. (*)

Tags : ibu kota negara, ikn, perpindahan ikn, revitalisasi kota jakarta, jakarta kota global, news ,