JAKARTA - Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan mengimbau para pendukungnya yang hadir dalam kampanye akbar Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara (Jakut), tetap menjaga ketertiban dan saling melindungi.
"Ribuan pendukung padati kampanye akbar Amin di Stadion JIS."
"Teman-teman yang sudah berada di sekitar area JIS, harap tetap jaga ketertiban, saling jaga dan lindungi. Lihat kiri-kanan dan bantu kalau ada yang butuh dibantu, ikuti petunjuk petugas, jaga ketenangan dan keikhlasan,” kata Anies Baswedan, Sabtu (10/2).
Seperti diketahui, Amin tengah menggelar kampanye bertajuk “Kumpul Akbar Bersatu Berani Berubah” di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara (Jakut), Sabtu 10 Fberuari 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada ribuan pendukung yang hadir dalam acara tersebut.
Perlu diketahui, sebagian massa telah memadati JIS sejak malam hari. Hal ini menunjukkan antusiasme yang luar biasa.
Mereka datang tidak hanya dari Jakarta, tetapi juga dari seluruh penjuru Indonesia.
"Luar biasa massa yang hadir, bahkan sudah ada yang menginap sejak malam tadi. Terima kasih atas semangatnya!," kata Anies.
Dukungan murni dari masyarakat Pada kesempatan yang sama, Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Amin, M Syaugi Alaydrus, menegaskan bahwa lautan massa pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang memadati JIS bukanlah massa bayaran.
"Jadi enggak ada massa yang dibayar. Boleh ditanyakan saja, karena mereka dari kemarin sudah antusias," ujarnya.
Syaugi menambahkan bahwa indikasi dukungan murni dari masyarakat tersebut dapat dilihat dari keragaman atribut yang dikenakan oleh para pendukung.
"Ya kita lihat aja pakaian mereka beragam bukan yang sama, dari situlah mereka ini menunjukan keberagaman untuk persatuan. Persatuan itu apa? yakni aspirasi untuk perubahan," tuturnya.
"Tadi saya barusan foto dengan ibu-ibu dari Tegal. Sudah dua hari di sini, jadi itu menunjukkan keinginan (para pendukung) untuk (Indonesia) berubah. Itu sudah tidak bisa dibendung walaupun dia jalan jauh dan tadi malam kehujanan," sambung Syaugi.
Kampanye akbar sudah diatur Dalam kesempatan tersebut, Syaugi menegaskan bahwa pihaknya tidak mempermasalahkan pasangan calon (paslon) nomor urut 2 yang juga menggelar kampanye akbar di Jakarta pada hari yang sama.
"Kami sudah punya lokasi masing-masing, mudah-mudahan dengan saling menjaga, Insya Allah tidak ada permasalahan," katanya.
Syaugi mengungkapkan bahwa kampanye paslon nomor urut 1 dan 2 sudah diatur sesuai zonasi dan telah disepakati oleh seluruh paslon.
Menurutnya, hal paling penting adalah semua pihak bisa saling memahami.
"Jadi begini kalau masalah kampanye akbar itu sudah diatur, kalau aturan zonasi itu (nomor urut) 1 berada di Jakarta. Tetapi setelah ada kesepakatan dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan semua paslon, (paslon) 2 juga di Jakarta. Jadi kami bisa memahami semua yang penting bisa saling memahami," ucap Syaugi.
Untuk diketahui, paslon nomor urut 1 dan 2 sama-sama menggelar kampanye akbar di Jakarta. Paslon nomor urut 2 mengagendakan kampanye di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat.
Lautan massa memadati Jakarta Internasional Stadium (JIS) dalam acara kampanye akbar calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1. (*)
Tags : anies-cak imin, pemilu 2024, jis, kampanye akbar ,