Ribuan sapi didatangkan dari NTT, Bali dan Sumbar ke Riau untuk mencukupi pelaksanaan kurban di Idul Adha 1443 Hijriyah tahun 2022.
PEKANBARU - Untuk mencukupi pelaksanaan kurban di Idul Adha 1443 Hijriyah, Riau datangka ribuan sapi dari Nusa Tenggara Timur (NTT), Bali dan Sumatera Barat (Sumbar).
"Ribuan sapi NTT, Bali dan Sumbar akan didatangkan ke Riau untuk mencukupi pelaksanaan kurban."
"Saat ini sudah tersuplai ke masing-masing daerah sesuai kebutuhan. Kita sudah pasok ribuan sapi, terbanyak dari NTT, Bali dan Sumbar. Hewan ternak yang didatangkan jenis sapi madura," kata Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Riau Herman pada media, Kamis (16/6).
Pemprov Riau sudah memasok ribuan ekor sapi dari Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban Idul Adha 1443 Hijriah yang jatuh tanggal 9 Juli 2022 mendatang.
Selain NTT, Bali dan Sumatera Barat (Sumbar) juga menjadi daerah pemasok hewan ternak untuk kurban di Riau. Herman mengatakan, Riau saat ini butuh sekitar 42 ribu ekor sapi untuk Idul Adha.
Menyinggung adanya Penyakit Kuku dan Mulut (PMK) ini, Herman menegaskan tidak perlu dikhawatirkan.
"Memang Sumbar banyak kasus PMK. Makanya kita perketat setiap hewan yang akan dipasok wajib ada surat kesehatannya. Kita cek langsung kondisi realnya," jelasnya.
Herman menambahkan, memasok hewan ternak dari Sumbar tetap harus dilakukan, sebab memang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan Riau. Namun ia mengakui, jumlah hewan yang dipasok memang jauh lebih sedikit dibandingkan NTT dan Bali. (*)
Tags : Riau Datangkan Sapi Luar Daerah, Sapi NTT, Bali dan Sumbar, Sapi untuk Pelaksanaan Kurban, Idul Adha, News,