PEKANBARU – Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, resmi mengemban amanah baru sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) definitif Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).
Pelantikan berlangsung malam ini di Gedung Sejuta Sungkai, Rengat, pukul 19.30 WIB.
Ia membenarkan bahwa dirinya akan dilantik dan telah menerima undangan resmi pelantikan.
"Iya, malam ini pelantikannya," ujar Zulfahmi singkat, Rabu (19/11) sore.
Dari Pemerintah Kota Pekanbaru, Pelaksana Harian (Plh) Sekda Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut, menyatakan bahwa pelantikan tersebut juga telah mereka ketahui.
Ia menyebut jajaran Pemko sudah menerima undangan dari Pemerintah Kabupaten Inhu.
"InsyaAllah malam ini pelantikannya. Teman-teman di Pemko juga sudah menerima undangan," ujarnya.
Ingot menilai penunjukan Zulfahmi sebagai Sekda Inhu tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Pemko Pekanbaru, tetapi juga membuka ruang kolaborasi yang lebih luas antara dua daerah.
"Ini tentu kebanggaan karena beliau dipercaya memimpin di daerah lain. Kita berharap penugasan ini semakin memperkuat kerja sama antara Pekanbaru, Inhu, dan daerah lainnya," tegasnya.
Sementara itu, proses pengisian posisi Kadinsos Pekanbaru yang ditinggalkan Zulfahmi masih menunggu keputusan Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho. Kepala BKPSDM Pekanbaru, Samto, mengatakan hingga pukul 17.00 WIB, belum ada penunjukan pejabat pengganti.
"Kami masih menunggu arahan Wali Kota terkait siapa yang akan mengisi posisi Kadinsos. Jika sudah diputuskan, segera kami informasikan," ujarnya.
Dengan pelantikan ini, Zulfahmi akan resmi meninggalkan jabatannya di Pemko Pekanbaru dan memulai tugas baru dalam membantu memperkuat tata kelola pemerintahan di Kabupaten Indragiri Hulu.
Pemerintah Kota Pekanbaru kini bersiap menjalani masa transisi sambil menunggu pejabat baru untuk melanjutkan program pelayanan sosial.
Sebelumnya, Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho, menyinggung soal salah satu pejabatnya yang tengah mengikuti seleksi calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).
Ia bahkan mendoakan pejabat tersebut bisa lolos dan terpilih.
Pernyataan itu ia sampaikan dalam acara penandatanganan kerja sama antara Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dengan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Riau di Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, Selasa 30 September 2025.
Saat memperkenalkan jajarannya, Agung menyebut nama Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, sebagai salah satu calon Sekda Inhu.
Baca juga: Wako Agung Nugroho Klaim Sisa Utang Pemko Pekanbaru Sisa Rp90 M
"Pak Kadinsos kita, sebelumnya Kasatpol PP, Zulfahmi Adrian. Mudah-mudahan bisa jadi Sekda nanti, Sekda Inhu. Kalau Sekda Pekanbaru belum ada bukaan lagi," ujar Agung Nugoroho.
Seperti diketahui, Zulfahmi Adrian saat ini memang tengah ikut dalam seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Sekda Inhu.
Dari pengumuman Panitia Seleksi dengan nomor 04/PanselJPTPSEKDA/IX/2025 tertanggal 8 September 2025, Zulfahmi bersama empat kandidat lain dinyatakan lolos seleksi administrasi.
Selain Zulfahmi, nama-nama lain yang ikut bersaing adalah Ahmad Syukur (Staf Ahli Bupati Bidang Administrasi Umum Setdakab Inhu), Andra Sjafril (PNS Pemprov Riau), Joni Maryanto (Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Inhu), serta Syahruddin (Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Setdakab Inhu sekaligus Pj Sekdakab Inhu).
Kelima kandidat ini selanjutnya akan menjalani seleksi kompetensi manajerial.Terkait kiprahnya di ajang seleksi calon Sekda Inhu, Zulfahmi Adrian masih enggan memberi komentar panjang. "Amin," ucapnya singkat. (rp.ind/*)
Tags : Zulfahmi Adrian, Dilantik Jadi Sekda Inhu, Zulfahmi Adrian jadi Sekda Inhu, Walikota Pekanbaru dukung Zulfahmi Adrian jadi Sekda Inhu,