Pekanbaru   2020/03/06 22:41 WIB

Dewan Desak Pemko Pekanbaru Bagikan Masker Gratis

Dewan Desak Pemko Pekanbaru Bagikan Masker Gratis

PEKANBARU - DPRD kota Pekanbaru mendesak Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru membagikan masker gratis untuk meminimalisir penyebaran virus Corona.

Mengingat saat ini masyarakat kesulitan untuk mendapatkan masker di sejumlah apotek dan toko alat kesehatan di Kota Pekanbaru. Jikapun ada, harga masker naik drastis dari harga normal, kata Yasser Hamidy, Ketua Komisi III DPRD Kota Pekanbaru.

Dia mendesak Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Kesehatan (Diskes) untuk dengan segera memberikan masker gratis kepada masyarakat. Kita minta Pemko dalam hal ini Diskes menyikapi keluhan masyarakat ini, jika masker masih banyak kordinasikan dengan Puskesmas dan pihak tertentu bagaimana pola penyebaran masker, ungkap Yasser pada wartawan, Kamis (5/3/2020).

Selain melalui Puskesmas, dewan juga meminta Diskes Kota Pekanbaru untuk menyebarkan masker ke rumah sakit milik pemerintah yang ada di Pekanbaru. Atau bisa melalui instansi lainnya untuk mendistribusikan masker ini, jelasnya.

Sebelumnya, pelaksana tugas Kepala Diskes Kota Pekanbaru M Amin menyebut, sejak 4 Januari lalu, pihaknya sudah kirim surat ke masyarakat dan Puskesmas untuk waspada. Diskes juga meminta masyarakat membentengi diri, dengan cuci tangan, gunakan masker dan kurangi ke tempat keramaian, dan konsumsi makanan bergizi. Kita belum ada wacana (pemberian masker) itu, tapi kita ada stok masker, kalau ada nanti kekurangan akan kita coba (bagikan), kata Amin.

Menurutnya, jika merasakan ada gejala demam, flu, dan batuk ataupun gejala lain yang sesuai dengan ciri-ciri terinfeksi virus Corona, warga diminta memeriksakan dirinya ke Puskesmas terdekat. Jika merasakan gejala demam, flu dan batuk atau ciri-ciri yang dicurigai gejala virus tersebut, masyarakat silahkan datang saja ke Puskesmas, sarannya menambahkan Puskesmas sudah optimalkan dalam pelayanan untuk penanganan, pemberian informasi dan sosialisasi kepada masyarakat untuk menyikapi virus corona. (rp.ron/*)

Editor: Elfi Yandera

Tags : -,