Wisata   2020/06/09 19:28 WIB

Tak Ada Protokol Kesehatan, Objek Wisata Kampar Ditutup

Tak Ada Protokol Kesehatan, Objek Wisata Kampar Ditutup

PEKANBARU, RIAUPAGI.com - Objek Wisata Sungai Hijau di Bangkinang Kabupaten Kampar, Riau ditutup sementara. Sebab, lokasi tersebut sempat dikunjungi sebanyak 2 kali oleh pasien positif Virus Corona inisial HW (46).

Pasien HW yang diketahui ternyata adalah Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Natuna itu baru ketahuan positif Corona setelah hasil Swab dikeluarkan RS Santa Maria. Kadis Kominfo Kabupaten Natuna, Raja Darmika membenarkan HW merupakan rekan kerjanya sebagai Kadis PU.

Iya, objek wisata Sungai Hijau sudah ditutup sementara setelah ada pasien positif Covid-19 yang sempat ke situ. Kita tidak ingin ada pasien positif baru, jika objek ini terus dibuka untuk masyarakat, ujar Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau Yoserizal Zen, Senin (8/6).

Menurut Yoserizal, ada enam objek wisata pemandian yang terdapat di Sungai Hijau itu. Dan semuanya telah ditutup hingga batas yang tidak ditentukan. Penutupan dilakukan hingga batas waktu yang ditentukan kemudian hari, jelasnya.

Penutupan itu dikarenakan Yoserizal mendapat laporan, banyak pengunjung di objek wisata itu tidak memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Hal ini dikhawatirkan akan memudahkan penyebaran Virus Corona tersebut.

Karena itu, kami telah meminta kepada masyarakat yang mengelola objek wisata untuk mengutamakan protokol kesehatan. Minimal pengunjung yang datang memakai masker dan menjaga jarak. Jadi agar tidak beresiko, makanya kami minta ditutup, terangnya.

Seperti diketahui, Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Riau, mengumumkan penambahan pasien positif Corona satu orang pada Sabtu (6/6). Pasien inisial HW (46) itu merupakan warga Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Pasien ini sedang berkunjung ke Riau, karena anak istrinya tingga di Kota Pekanbaru. Pasien ini juga memiliki perjalanan liburan ke Sungai Hijau, Bangkinang pada tanggal 25 Mei. Selanjutnya pada tanggal 28 Mei kembali mengunjungi Sungai Hijau Bangkinang, dan selanjutnya mengalami demam dan dirawat di Eka Hospital.

Saat ini, tim Gugus tugas sudah memeriksa hasil swab PCR terhadap keluarganya dan juga yang kontak langsung dengan pasien positif ini. Hasilnya, akan keluar beberapa hari lagi. Pasien itu diketahui merupakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Natuna Provinsi Kepulauan Riau, Helmi Wahyuda (HW). Dia menjadi pasien ke 118 positif Corona di Provinsi Riau karena berkunjung ke Pekanbaru.

Kami sudah cek ke Gugus Tugas Riau, memang benar pak Helmi Wahyuda positif Covid-19. Beliau (Helmi) ke Pekanbaru karena anak dan istrinya tinggal di sana, ujar Kadis Kominfo Kabupaten Natuna, Raja Darmika saat dihubungi Sabtu malam.

Raja menyebutkan, Helmi sudah lama berada di Pekanbaru yakni saat bulan puasa karena ada kegiatan kedinasan di Medan dan Pekanbaru. Karena keluarganya di Pekanbaru, dan anak-anaknya juga sekolah di sana, jadi saat bulan puasa sudah berada di sana setelah kegiatan kedinasan, kata Raja.

Penulis: Abdulah Sani
Editor: Elfi Yandera

Tags : -,