News   2021/09/08 20:54 WIB

18.480 Anak Positif dan 27 Meninggal karena Covid-19, Kata Indra Yovi

18.480 Anak Positif dan 27 Meninggal karena Covid-19, Kata Indra Yovi

PEKANBARU - Sejak virus Covid-19 terdeteksi ada di Provinsi Riau pada Maret tahun 2020 lalu hingga saat ini, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Provinsi Riau mencatat sebanyak 18.480 anak di bawah usia 18 tahun terkonfirmasi positif Covid-19.

Angka tersebut menjadikan Provinsi Riau sebagai peringkat tiga tertinggi se-Indonesia untuk jumlah kasus Covid-19 pada anak-anak di bawah usia 18 tahun. "Jumlah kasus Covid anak di Provinsi Riau termasuk tertinggi di Indonesia. DKI Jakarta, Jawa Barat, kemudian Riau. Di Sumatera jumlah kasus Covid anak dan jumlah kematian anak akibat Covid termasuk paling tinggi," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Riau, Indra Yovi, saat konferensi pers di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi mengenai perkembangan Covid-19 Provinsi Riau, Senin (6/9).

Dilihat dari data IDAI Provinsi Riau per Sabtu (4/9/2021), sudah 27 anak yang meninggal dunia akibat Covid-19. Indra kemudian menjelaskan, bahwa setelah dilakukan mapping atau pemetaan oleh pihaknya, banyak anak-anak yang meninggal akibat Covid-19 terlambat dirujuk ke rumah sakit. "Artinya ada mungkin ketakutan-ketakutan orang tua bagaimana sih anak nanti diisolasi, apakah harus ditemani, apakah boleh ditemani. Nah ini juga harus disampaikan secara bijak ke masyarakat supaya memahami kapan anak yang kena Covid harus dirawat, kapan boleh isolasi mandiri," jelasnya.

Untuk diketahui, dari total 18.480 anak di Riau yang positif Covid-19, sebanyak 17.825 diantaranya telah sembuh, 22 anak masih dirawat di rumah sakit, 606 anak menjalani isolasi mandiri, dan 27 anak dinyatakan meninggal dunia.

IDAI Provinsi Riau mengingatkan agar anak-anak sebaiknya tetap di rumah, diberi makan makanan bergizi seimbang dengan menu bervariasi, melakukan suntik vaksin untuk anak usia 12-17 tahun sesegera mungkin, terapkan protokol kesehatan termasuk memakai masker bagi anak berusia di atas 2 tahun, dan segera konsultasi ke dokter jika anak mengalami gejala Covid-19 seperti demam tinggi. (*)

Tags : Anak Terkonfirmasi Positif Covid-19, Riau, Wabah Virus Corona,