ANIES BASWEDAN - MUHAMIN ISKANDAR kompak naik vespa berburu Takjil di Bendungan Hilir.
Paslon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) berburu takjil di kawasan Pasar Takjil Bendungan Hilir, Jakarta Pusat (Jakpus). Keduanya kompak berburu takjil menggunakan motor vespa.
Anies dan Cak Imin mulai ngabuburit mulai pukul 15.30 WIB dari rumah dinas Widya Chandra, Jakarta Selatan (Jaksel). Keduanya tampak menggunakan jaket selaras dengan nuansa hitam putih.
Anies terlihat mengendarai vespa berwarna abu-abu dengan helm putih. Sementara Cak Imin menggunakan motor vespa berwarna hijau dengan helm putih dengan motif garis merah hijau.
Keduanya berkendara melintasi Jalan Gatot Subroto mengarah ke Gelora Bung Karno (GBK), Senayan. Kemudian keduanya pun memutar arah di depan Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Selanjutnya keduanya pun naik ke atas flyover di Jalan Gerbang Pemuda hingga mengarah ke kawasan Bendungan Hilir. Sepanjang perjalanan, Anies-Cak Imin ramai diteriaki warga.
"Abah, abah, nengok dong abah Anies," teriak warga di jalan.
"Gus Imin, gus," teriak warga lainnya.
Keduanya pun tiba di Pasar Takjil Benhil pukul 16.10 WIB. Keduanya langsung disambut warga yang berebut untuk bisa salaman dan foto bersama. Selanjutnya Anies-Cak Imin langsung berburu takjil. (*)
Tags : anies-cak imin, anies baswedan, cak imin, pemilu 2024,