PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru masih berstatus sebagai Bandara Internasional. Itu berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan, Nomor 31 Tahun 2024, yang dikeluarkan pada 2 April 2024.
Menurut Executive General Manager Bandara SSK II Pekanbaru, Radityo Purwoko, jumlah bandara internasional di Indonesia telah berkurang dari 32 menjadi hanya 17 bandara.
"Bandara SSK II Pekanbaru terpilih untuk tetap menjadi salah satu dari 17 Bandara Internasional, sebagai bagian dari jaringan Bandara internasional Indonesia," ujar Radityo.
Bandara SSK II Pekanbaru telah menjadi pilihan utama bagi wisatawan dan pengusaha baik dari dalam negeri maupun mancanegara.
"Kehadiran kami sebagai bandara internasional turut mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Provinsi Riau," tambahnya.
Peningkatan lalu lintas penerbangan internasional yang signifikan mencapai 100 persen dibandingkan dengan tahun 2019 telah dicatat pada tahun 2023. Hal ini menunjukkan bahwa Bandara SSK II Pekanbaru semakin diminati oleh wisatawan dan pelaku bisnis internasional.
"Tren positif ini terus berlanjut hingga tahun 2024, dengan jumlah penerbangan internasional yang semakin meningkat dari waktu ke waktu," ungkap Radityo.
Bandara SSK II Pekanbaru sangat bangga atas keputusan tersebut karena menegaskan peran strategisnya dalam mendukung konektivitas udara regional dan global, serta dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Sumatra dan sekitarnya.
Dikutip MC.riau.go.id, Radityo juga menegaskan komitmen Bandara SSK II Pekanbaru untuk terus meningkatkan pelayanan kepada para penumpang internasional, serta berperan aktif dalam memajukan industri penerbangan dan pariwisata di Indonesia.
Manajemen Bandara SSK II Pekanbaru juga berterima kasih kepada pemerintah pusat, otoritas penerbangan, mitra bisnis, dan masyarakat atas dukungan yang berkelanjutan dalam menjaga dan mengembangkan status bandara ini sebagai salah satu gerbang utama bagi Indonesia dalam arus perjalanan internasional. (*)
Tags : bandara ssk II pekanbaru, bandara penumpang, bandara ssk II masih berstatus bandara internasional, bisnis,