PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Kenaikan harga kebutuhan pokok ditangapi serius oleh Komisi II DPRD Kota Pekanbaru.
"Kenaikan harga kebutuhan pokok akan diimbangi dengan operasi pasar murah."
"Langkah ini (pasar murah) kita rasa cukup efektif untuk menekan gejolak harga. Di samping tentunya juga dilakukan sejumlah terobosan dan strategi serta pengawasan di lapangan," kata Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru, Roem Diana Dewi, Kamis (26/10).
Komisi yang membidangi ekonomi dan keuangan ini menilai perlu dilakukan penetralisir harga pangan oleh Pemko Pekanbaru yakni, dengan memperbanyak operasi pasar atau pasar murah di sejumlah titik di Kota Bertuah.
Pengawasan yang dimaksud Politisi Demokrat ini yaitu, dilakukan Pemko Pekanbaru bersama instansi terkait yang tergabung didalam TPID, termasuk didalamnya pihak kepolisian.
"Untuk kenaikan harga pangan ini tentunya sudah menjadi persoalan musiman setiap tahunnya. Ada beberapa faktor penyebab, mulai dari fakto cuaca dari daerah pemasok, tingginya daya konsumsi, tingginya biaya transportasi dan persoalan lainnya," sebutnya.
"Tentunya ketika kenaikan harga disebabkan faktor tersebut dan masih dalam batas kewajaran kita kira masih bisa dimaklumi. Ditambah saat ini pihak Pemko dan tim di lapangan termasuk pihak kepolisian terus memonitor perkembangan harga pangan setiap harinya," ujarnya lagi.
Artinya, jika terjadi kenaikan harga di luar batas kewajaran bahkan melampaui data yang dihimpun, Roem menilai perlu dicurigai adanya indikasi oknum yang bermain. Untuk itu perlu dilakukan penindakan tegas pihak terkait.
"Tidak hanya pemerintah, biasanya tim dari kepolisian juga melakukan monitoring harga di pasar. Jadi ketika ada keluhan kenaikan harga yang sangat signifikan mereka sudah ada data, tinggal dikroscek sesuai atau tidak. Jika ada indikasi permainan harga oleh oknum tertentu bisa ditindak tegas," ungkapnya.
Bahkan Roem mengaku siap untuk turun ke lapangan jika kenaikan harga pangan yang melampaui ambang batas yang ditentukan pemerintah.
"Beras jadi salah satu kebutuhan yang saat ini mengalami kenaikan harga. Tidak hanya di pekanbaru tetapi hampir merata di setiap daerah. Namun ketika harga jual jauh lebih mahal dari yang ditentukan dengan alasan keterbatasan stok dan alasan lainnya, maka perlu dicek ulang lagi kebenarannya," sebutnya.
"Bahkan kita akan turun ke lapangan ke gudang-gudang untuk memastikan apakah ada oknum yang bermain harga dan melakukan penimbunan atau tidak," tegas Roem. (*)
Tags : kebutuhan pokok, harga kebutuhan pokok meningkat, dewan tangapi serius kenaikan harga kebutuhan pokok, operasi pasar murah digencarkan, News Daerah,