SIAK - Untuk mengantisipasi semakin merebaknya Covid-19 di tengah-tengah masyarakat, Gubernur Riau, H Syamsuar tak bosan-bosannya menggiatkan sosialisasi pencegahan penularan Covid-19. Gubri pun mengajak masyarakat menjalankan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.
"Virus corona ini belum hilang, kapan hilangnya kita tidak tahu. Mari kita bersama-sama cegah penularan Covid-19 dengan menjalankan 3M tadi," ajak Gubri Syamsuar saat sosialisasi pencegahan penularan Covid-19 di Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Kamis (15/10/2020).
Menurut Gubri dengan menjalankan protokol kesehatan melalui 3M, lanjut Gubri, setidaknya sudah bisa mencegah seseorang tertular Covid-19. Sebab hingga saat ini, vaksin untuk pencegahan penularan Covid-19 belum seluruhnya bisa diberikan kepada masyarakat. "Kalau kita menggunakan masker saja, itu sudah bisa mencegah penularan Covid-19 sampai 70 persen. Jadi sebelum vaksin diberikan kepada masyarakat, mari sama-sama terus menggunakan masker," ajak mantan Buapti Siak ini.
Gubri juga mengatakan, bahwa saat ini banyak pasien positif Covid-19 yang berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG). Artinya, orang yang sudah terkonfirmasi Covid-19 sulit dideteksi. Untuk itu, dirinya kembali mengajak masyarakat saling menjaga dan mengingatkan agar terus menerapkan protokol kesehatan melalui gerakan 3M tersebut.
Sebelumnya Gubri Syamsuar juga telah keluarkan surat maklumat (pemberitahuan) nomor : 248/MAK/2020, tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah daerah, dalam melakukan penanganan Covid-19 di Provinsi Riau. Maklumat ini sendiri sesuai dengan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018, yakni tentang kekarantinaan kesehatan. Tujuan dikeluarkannya maklumat ini supaya bisa memberikan perlindungan bagi kesehatan masyarakat, dan sekaligus menekan penyebaran Covid-19. "Maka dari itu, masyarakat Riau diminta untuk mematuhinya," kata Gubri Syamsuar.
"Dengan adanya Maklumat ini, masyarakat diharapkan patuh, serta mengikuti dan melaksanakan selalu protokol kesehatan. Supaya bisa menurunkan angka kematian, kemudian juga bisa menurunkan kasus positif di Riau," ucapnya.
Adapun isi dari Maklumat tersebut, pertama, masyarakat diharapkan mematuhi penerapan protokol kesehatan dengan melaksanakan 4 M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak (Physical Distancing), dan menghindari kerumunan. Kemudian yang kedua, tidak melakukan aktivitas bersama-sama, yang mengumpulkan massa, atau berkumpul dalam jumlah melebihi 5 orang. Kecuali kegiatan keagamaan atau aktivitas lain, yang mendapatkan izin dari pihak yang berwenang. Ketiga, bagi kabupaten/kota yang melaksanakan pemilihan kepala daerah serentak, dapat melakukan pengumpulan massa dalam rangka kampanye, tetapi dengan jumlah peserta paling banyak 50 orang dengan selalu mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. (rp.nhr/*)
Editor: Syamsul Bahri
Tags : Memakai Masker, Mencuci Tangan , Menjaga Jarak, 3M, Gubri Ajak Galakkan 3M,