Pekanbaru   2021/12/08 11:37 WIB

Diskes Masih Simpan Stok Vaksin, Seiring 'Pasien Positif Banyak yang Sudah Sembuh' 

Diskes Masih Simpan Stok Vaksin, Seiring 'Pasien Positif Banyak yang Sudah Sembuh' 
Sekretaris Diskes Pekanbaru Zaini Rizaldy Saragih.

PEKANBARU - Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru masih menyimpan stok vaksin jumlahnya sebanyak 599 vial atau 3.966 dosis.

"Stok yang tersedia ini terdiri dari beberapa jenis vaksin seperti Astrazeneca, Sinovac, Moderna dan Pfizer," kata Sekretaris Diskes Pekanbaru Zaini Rizaldy Saragih, pada rapat evaluasi PPKM level 1, bertempat di ruang rapat Multmedia lantai 3 Mal Pelayanan Publik (MPP), Rabu (7/12).

Untuk vaksin Astrazeneca, sebut dia, stoknya berjumlah 65 vial atau 650 dosis. Kemudian untuk vaksin Sinovac ada 10 vial atau 100 dosis dan vaksin jenis Moderna sebanyak 9 vial atau 126 dosis.

"Sementara untuk stok vaksin terbanyak, itu jenis Pfizer," kata Zaini Rizaldy Saragih.

"Saat ini stoknya masih ada 515 vial atau 3.090 dosis," katanya lagi.

"Jadi secara keseluruhan, stok vaksin kita masih ada sebanyak 599 vial atau 3.966 dosis," ucapnya.

Disamping itu Ia menyinggung seluruh tenaga pendidik dan pelajar yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Abdurab Islamic School (AIS) dinyatakan sembuh.

"Seluruh pasien positif telah negatif dari Covid-19." 

"Kini seluruh pasien positif dari klaster sekolah swasta itu telah menjalani isolasi dan sembuh." 

"Sebagian telah keluar hasilnya negatif. Sebagian lagi yang positif itu telah menjalani isolasi sesuai dengan SOP nya," terangnya. 

Menurutnya, ada sebagian pelajar yang terkonfirmasi positif Covid-19 namun tanpa gejala.

"Mereka telah menjalani isolasi lebih dari 10 hari dan sudah dinyatakan normal atau negatif dari Covid-19." 

"Total yang kemarin itu ada sebanyak 140 orang pelajar beserta tenaga pendidik yang terkonfirmasi positif Covid-19. Sebelumnya ada yang negatif diawal, namun tes berikutnya positif. Maka total 140 orang dan sudah negatif semua. Alhamdulillah tidak ada korban," ungkapnya

Diskes Kota Pekanbaru juga telah mencatat terdapat sebanyak 3 kecamatan yang berstatus zona hijau sebaran wabah Covid-19.

"Sementara 12 kecamatan masih masuk zona kuning," katanya.

Tiga kecamatan zona hijau atau sudah tidak terdampak di antaranya Kecamatan Rumbai, Rumbai Barat dan Senapelan. Sedangkan untuk 12 kecamatan zona kuning dengan tingkat sebaran wabah rendah yakni Kecamatan Binawidya, Bukit Raya, Kulim, Limapuluh, Marpoyan Damai, Payung Sekaki, Pekanbaru Kota, Rumbai Timur, Sail, Sukajadi, Tenayan Raya dan Tuah Madani.

Untuk tingkat kelurahan, terdapat satu kelurahan yang masuk zona merah dengan tingkat resiko penularan tinggi yakni Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai. "Tangkerang Barat ini terdampak sebaran wabah covid dari klaster salah satu sekolah swasta," terangnya. (*)

Editor: Syamsul Bachri

Tags : Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Diskes Simpan Stok Vaksin, Pasien Positif Sudah Sembuh ,