PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Warga Tanjung Medan, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dapat bantuan ternak dari Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar. Bantuan sapi dan kambing dibagikan untuk tiga kelompok.
Seperti kelompok Maju Jaya sebanyak satu ekor sapi jantan dan enam ekor sapi betina. Lalu kelompok Garda Mandiri sebanyak 20 ekor kambing. Kemudian kelompok Laksamana Rokan juga mendapat satu ekor sapi jantan dan enam ekor betina.
"Mudah-mudahan bantuan hewan ternak ini bisa dimanfaatkan untuk dikembangkan," sebut Gubernur Syamsuar, Jumat (7/7/2023) dikutip mediacenter.riau.go.id.
Bantuan hewan ternak diserahkan secara simbolis melalui perwakilan kelompok masing-masing. Selain penyerahan bantuan ternak, Gubri juga menyerahkan sembako bagi warga kurang mampu. Lalu ada juga bantuan alat tulis untuk anak-anak sekolah di Tanjung Medan.
Syamsuar sekaligus menyerap aspirasi warga melalui pertemuan yang digelar di halaman rumah seorang tokoh masyarakat Tanjung Medan Rohil. Berbagai aspirasi disampaikan para tokoh masyarakat tempatan sekaligus tenaga pendidik. Seperti pembangunan ruang kelas baru di SMAN 5 Tanjung Medan 5.
Lalu ada juga aspirasi agar tenaga pendidik agar dibuatkan laboratorium di salah satu sekolah lainnya termasuk peralatan komputer.
Camat Tanjung Medan Bahrul menyampaikan ucapan terima kasihnya atas kunjungan orang nomor satu di Riau ini. Camat Tanjung Medan ini menyebut aspirasi yang diterima dari warga ini juga bagian dari silaturahmi oleh pemimpin terhadap warganya. (*)
Tags : gubernur riau syamsuar, gubri bagikan puluhan hewan ternak, gubri bantu warga hewan ternak, news,