Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam kunjungannya ke Riau bertolak menuju jalan tol Pekanbaru-Bangkinang sebelumnya tiba di Landasan Udara Roesmin Nurjadin (Lanud) Pekanbaru, Rabu 19 Mei 2021 pukul 08.35 wib pagi tadi.
PEKANBARU - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam kunjungannya ke Riau bertolak menuju jalan tol Pekanbaru-Bangkinang meninjau perkembangan pembangunan ruas jalan bebas hambatan yang menghubungkan Pekanbaru dan kabupaten Kampar.
"Pagi ini saya mengunjungi dan melihat progres perkembangan pembangunan jalan Pekanbaru-Bangkinang. Tol ini termasuk dalam tol trans Sumatera," kata Jokowi, Rabu (19/5/2021).
Ia mengatakan jalan tol ini berada di bagian sirip yang akan menyambung hingga ke Provinsi Sumatera Barat. Dari tinjauannya sudah sekitar 40 kilometer panjang jalan tersebut dirampungkan. "Progres pembangunan semakin panjang. Kita berharap daya saing pembangunan dan ekonomi kita makin tinggi. Mobilitas orang juga makin tinggi," sebutnya.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang semula tiba di Landasan Udara Roesmin Nurjadin (Lanud) Pekanbaru pukul 08.35 wib pagi tadi, sesampai di ibukota provinsi Riau langsung meninjau proses Jalan Tol Trans Sumatera, Ruas Pekanbaru–Padang, Seksi Pekanbaru–Bangkinang, Kota Pekanbaru.
Harapannya dengan semakin terhubungnya banyak wilayah di Pulau Sumatera akan muncul kecepatan dari mobilitas orang dan barang yang tentunya akan meningkatkan daya saing Indonesia dibandingkan dengan negara-negara lain, khususnya Riau dan Padang.
"Kita harapkan mobilitas barang, mobilitas orang bisa dipercepat dan kita memiliki daya saing yang tinggi terhadap negara-negara lain dan produk-produk yang ada baik di Provinsi Riau dan di Provinsi Sumatera Barat nantinya akan memiliki daya saing yang baik terutama dalam rangka bersaing dengan produk-produk dari negara-negara lain," kata Jokowi.
Diketahui Kota Padang merupakan ibu kota Provinsi Sumatera Barat yang terletak di pantai barat pulau Sumatera. Kemudian Kota Padang terdiri dari 11 Kecamatan. Geografis wilayah Kota Padang yaitu 51,01 berupa hutan lindung, 7,35% terdiri dari bangunan dan perkarangan, dan sisanya adalah lahan pertanian serta pemukiman. Kota Padang juga memiliki 19 pulau besar dan kecil. Ketinggian wilayah Kota Padang cukup bervariasai antara 0 – 1853 m dpl. Dilalui oleh 5 sungai besar dan 16 sungai kecil. Kondisi ini semakin didukung oleh curah hujan rata-rata 296,00 mm/bulan (2015) serta suhu yang cukup rendah setiap tahunnya. Kelembaban suhu di Kota Padang berkisar antara 81–88. (*)
Tags : Presiden Joko Widodo, Jokowi Tinjau Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang, Jalan Tol Jadi Daya Saing Ekonomi,