DUMAI - Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Dumai dr Syaipul menyatakan kasus Covid-19 kian bertambah, namun sebaliknya pasien yang sembuh juga bertambah.
"Update Perkembangan Covid-19 Kota Dumai, hingga Minggu 17 Januari 2021 ada penambahan 22 kasus positif Covid-19, 3 kasus menjalani perawatan di rumah sakit dan 19 kasus menjalani isolasi mandiri," kata dr Syaipul, Senin (18/1) kemarin.
Sementara ada 13 pasien yang dinyatakan sembuh pada hari ini. "Alhamdulillah, berita baiknya, dihari yang sama ada 13 pasien yang dinyatakan sembuh, pasien yang sembuh tetap isolasi mandiri selama 14 hari dan menerapkan protokol kesehatan," sebutnya.
Total akumulasi pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Dumai sebanyak 2.532 kasus, dengan rincian 2.305 orang sembuh, 153 orang isolasi mandiri, 31 orang rawat di rumah sakit dan 43 orang meninggal dunia. Pemko Dumai melalui Satgas, katanya berharap masyarakat tetap dapat beraktifitas dan melakukan kegiatan perekonomian guna menunjang kesehateraan masyarakat.
Namun keberhasilan kegiatan perekonomian tidak aka ada, bila kita tidak menjalankan protokol kesehatan. Semua penelitian sudah menunjukkan bahwa masker mampu mencegah penularan dan yang paling penting mampu menurunkan angka kematian akibat kasus Covid-19 yang berat. "Semua harus bergotong royong dan aktif dalam melakaanakan protokol kesehatan. Pemerintah tidak bisa berdiri sendiri dalam menangani Covid-19 ini. Jika ingin pandemi ini cepat berlalu, maka disiplinkan diri menggunakan masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir," ujarnya. (rp.ind/*)
Tags : Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Dumai dr Syaipul, Kasus Corona Bertambah, Total Pasien Jadi 2.532 Kasus,