Pendidikan   2021/11/28 22:44 WIB

Kekurangan Guru ASN Masih Terjadi, Sekdisdik Muzailis: 'yang Diperlukan Mencapai Ribuan'

Kekurangan Guru ASN Masih Terjadi, Sekdisdik Muzailis: 'yang Diperlukan Mencapai Ribuan'

PEKANBARU - Hingga saat ini Kota Pekanbaru masih kekurangan guru Aparatur Sipil Negara (ASN) mencapai ribuan jumlanya.

"Kalau ditilik lagi kebelakang selama ini jumlah kekurangan Guru ASN mencapai ribuan orang."

"Kita masih kekurangan seribu orang lebih guru berstatus ASN di Pekanbaru," diakui Sekretaris Dinas Pendidikan [Sekdisdik] Kota Pekanbaru Drs H Muzailis MM dikontak ponselnya, Sabtu (27/11).

Data dinas, menunjukkan total kebutuhan guru ASN di Kota Pekanbaru mencapai 5.600 orang. Jumlah guru yang berstatus ASN hanya mencapai 4.200 orang. 

"Mereka merupakan guru ASN dari tingkat TK, SD dan SMP di Kota Pekanbaru."

"Artinya Pemerintah kota masih butuh 1.400 orang guru ASN," sebut Muzailis. 

Menurutnya, saat ini perekrutan guru untuk formasi CPNS belum ada. Tetapi Pemerintah Kota [Pemko] hanya merekrut guru untuk formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Proses perekrutan guru PPPK berlangsung dalam CASN Pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021. Ada 243 formasi untuk formasi PPPK guru.

"Disdik terus mendorong para guru agar memberikan pendidikan yang optimal kepada para peserta didik."

"Apalagi di tengah kondisi pandemi Covid-19 saat ini ya," katanya. 

"Para guru ada yang mengajar melalui daring dan secara langsung melakukan pertemuan tatap muka terbatas," jelasnya. (*)

Tags : Guru Aparatur Sipil Negara, Pekanbaru Kekurangan Guru ASN, PendidikanKekurangan Guru ASN Mencapai Ribuan,