PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah [DPW] Partai Persatuan Indonesia [Perindo] Riau, Sayed Abubakar Abdullah Assegaf menyerukan para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dapat membentuk rumah aspirasi, untuk lebih bisa menampung aspirasi masyarakat juga menyatukan parpol dengan sukarelawan.
"Kekuatan sukarelawan dan mesin partai politik menjadi satu kesatuan yang tak terpisahkan bisa menerima semua aspirasi dari masyarakat," kata Sayed Abubakar Abdullah Assegaf dalam laporannya dikirim melalui Whats App (WA), Rabu (14/6/2023) tadi ini.
Rumah Aspirasi disebutkannya sebagai salah satu ikhtiar juga untuk menyatukan kekuatan partai politik dan kelompok merangkul segenap lapisan masyarakat seiring Pilpres 2024 ini.
"Kalau ada Rumah Aspirasi partai sudah barang tentu akan terjalin kerja sama yang baik ditengah masyarakat," sebutnya..
"Rumah aspirasi ini menjadi ikhtiar bahwa kekuatan partai politik dan sukarelawan bisa bersatu dan bergotong royong juga untuk memenangi Pileg 2024. Selain itu dalam perkembangan demokrasi, itu tidak bisa sepelekan akan menjadi kekuatan yang menentukan untuk mendulang suara," ungkapnya.
Hari ini Partai Perindo sedang menunjukkan kepada publik bagaimana kolaborasi itu tetapi tetap saling menghormati, dan punya cita-cita yang sama untuk menang, ujarSayed Abubakar Abdullah Assegaf.
Sayed Abubakar Abdullah Assegaf berharap, kolaborasi parpol dengan Bacaleg dan sukarelawan tak hanya turun di akar rumput, tetapi juga bisa menjaring para swing voters dan pemilih pemula yang merupakan generasi Z.
"Kedua kelompok pemilih itu, paling bisa didekati dan didengarkan suaranya. Maka untuk itu Rumah Aspirasi bisa menjadi ikhtiar bahwa kekuatan partai politik dan kekuatan sukarelawan bisa bersatu dan bergotong royong untuk memenangi Pileg 2024."
”Masih ada suara yang kita dengar dari grassroot, dari para sukarelawan dan masyarakat sebagai dapil Bacaleg yang tentu punya potensi untuk kita ajak bicara. Maka, tolong setiap Bacaleg [Bapak dan Ibu] bisa berkomunikasi dengan mereka. Dan ada juga suara yang sangat besar, yaitu pemilih pemula,” tutur Sayed Abubakar Abdullah Assegaf.
Sayed Abubakar Abdullah Assegaf juga meminta agar Bacaleg bisa menyentuh masyarakat di perdesaan. Mayoritas pemilih di desa bisa didekati karena mereka belum mendapat akses informasi sebagaimana masyarakat di perkotaan.
”Maka saya terus mengingatkan dan menyampaikan untuk seluruh kawan-kawan (Bacaleg), ayo ke desa, ada perempuan di level desa, ada penyandang disabilitas di desa, ada ekonomi yang tumbuh di desa, dan mereka butuh perhatian untuk bisa turut serta dalam pengambilan keputusan,” kata Sayed Abubakar Abdullah Assegaf.
Ia juga mengingatkan kepada Bacaleg agar menyampaikan pemikiran-pemikiran yang cerdas dan menggunakan diksi-diksi yang baik dalam mengampanyekan dirinya kepada masyarakat, "yang terpenting, informasi yang disampaikan dengan benar, tidak menyerang individu, dan tidak mengandung SARA (suku, agama, ras, antargolongan)," pesannya.
”Saya minta tolong kepada Bacaleg yang akan kita tunjukkan kepada publik apa yang menjadi program-program kita dan itu didasarkan apa yang Bapak dan Ibu lihat di dalam suara rakyat,” ujar Sayed Abubakar Abdullah Assegaf menutupnya. (*)
Tags : ketua dpw perindo sayed abubakar abdullah assegaf, dpw perindo riau, seruan pada bacaleg, bentuk rumah aspirasi, menampung aspairasi masyarakat,