Internasional   2021/02/18 18:17 WIB

Menlu Antony Blinken Sebut AS akan Kucurkan Dana 200 Juta Dolar untuk WHO

Menlu Antony Blinken Sebut AS akan Kucurkan Dana 200 Juta Dolar untuk WHO
Menlu AS Antony Blinken

INTERNASIONAL - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Antony Blinken mengatakan negaranya akan menyetorkan dana sebesar 200 juta dolar AS untuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Hal itu dilakukan setelah pemerintahan Presiden Joe Biden membatalkan keputusan mantan presiden Donald Trump menarik AS dari badan tersebut.

“Ini adalah langkah maju kunci dalam memenuhi kewajiban keuangan kami sebagai anggota WHO dan itu mencerminkan komitmen baru kami guna memastikan WHO memiliki dukungan yang dibutuhkan untuk memimpin tanggapan global terhadap pandemi,” kata Blinken pada sesi virtual Dewan Keamanan PBB tentang Covid-19 pada Rabu (17/2).

Dia mengungkapkan AS juga akan memberikan dukungan finansial signifikan kepada Covax, yakni program yang dipimpin WHO untuk menyediakan 20 persen vaksin gratis bagi negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah. Blinken menekankan AS akan bekerja sebagai mitra untuk mengatasi tantangan global. "Pandemi ini adalah salah satu tantangan tersebut dan memberi kami kesempatan tidak hanya untuk melewati krisis saat ini, tetapi juga untuk menjadi lebih siap dan lebih tangguh untuk masa depan," ujar Blinken.

Terkait penyelidikan asal-usul Covid-19, Blinken meminta semua negara menyediakan data dari hari-hari awal wabah. Dia tak secara spesifik menyebut Cina. "Ke depannya, semua negara harus berpartisipasi dalam proses yang transparan dan kuat untuk mencegah serta menanggapi keadaan darurat kesehatan, sehingga dunia belajar sebanyak mungkin, secepat mungkin," kata Blinken.

Saat masih menjabat, Trump mengumumkan penarikan AS dari WHO. Dia menuding WHO tak melakukan upaya yang cukup dalam membendung pandemi serta bersikap Cina-sentris. (*)

Tags : Menlu AS Antony Blinken, who, dana who, amerika beri dana who,