INTERNASUIONAL - Public Health England (PHE) mengungkapkan jenis baru dari virus Covid-19 yang menyebar dengan cepat, telah ditemukan di Inggris. PHE mencatat 16 kasus yang dikonfirmasi sejauh ini terkait varian baru itu.
Otoritas kesehatan masyarakat saat ini sedang melakukan penelitian pada varian yang diidentifikasi sebagai B.1.621. PHE mengonfirmasi sejauh ini telah ditemukan sebanyak 16 kasus varian B.1.621 ini, dengan sebagian besar terkait dengan perjalanan internasional.
"Saat ini, tidak ada bukti penularan komunitas yang ditemukan di Inggris," tulis keterangan resmi PHE dilansir dari Libyanexpress, Ahad (25/7).
Meski demikian PHE juga mengonfirmasi tidak ada indikasi bahwa variasi ini menyebabkan penyakit yang lebih parah. Termasuk varian ini tidak mengurangi efektivitas vaksinasi yang saat ini digunakan.
Temuan ini muncul ketika PHE menerbitkan data baru yang menunjukkan kasus varian Delta telah meningkat 33.716 sejak minggu lalu, sehingga totalnya menjadi 286.765. "Varian Delta sekarang menyumbang 99% dari semua kasus di Inggris," ujar PHE.
PHE secara aktif menyelidiki jenis baru virus mematikan yang menyebabkan bencana kesehatan di seluruh dunia. Tetapi PHE menekankan tidak ada indikasi varian baru membuat vaksinasi kurang efektif atau menyebabkan penyakit yang lebih parah.
Sampai sekarang, total kematian terkait Covid-19 di seluruh dunia melebihi 4,1 juta. Adapun jumlah kasus yang dilaporkan sejak wabah virus mencapai 194 juta dan terus mendekati 200 juta setiap hari. (*)
Tags : varian baru covid, varian B.1.621, varian baru covid inggris, jenis varian covid, varian covid, covid-19,