RIAUPAGI.COM, KAMPAR - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terjadi di Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar. Bahkan sudah berjalan selama tiga hari Karhutla belum padam. Upaya pemadam masih terus dilakukan tim gabungan dari TNI, Polri, Manggala Agni dan masyarakat peduli api (MPA).
"Hari ini kami masih lanjut pemadaman," kata Komandan Tim (Dantim) Manggala Agni Sumatera V Daerah Operasi (Daops) Kota Pekanbaru, Darmawan , Jumat (12/3).
Pemadaman karhutla di Desa Rimbo Panjang diakui sudah berlangsung tiga hari. Luas lahan yang terbakar tersebut lebih kurang tiga hektar. Seluruhnya tanah gambut, yang membuat petugas cukup kewalahan memadamkan api. Ditambah lagi, sumber air yang jauh membuat petugas beberapa kali menyambung selang mesin pompa air. "Jarak sumber air dari titik api sekitar 300 meter," sebut Darmawan.
Dia menyebut, pemadaman karhutla memakan waktu yang lama, karena api sudah menyebar di dalam gambut dengan kedalaman mencapai satu meter. Terkadang, arah tiupan angin yang berubah-ubah juga menjadi kendala petugas. "Angin kadang mengarah ke kami, sehingga dikerumuni asap. Jadi, kami harus berhenti dulu," akui Darmawan.
Setelah tiga hari berjibaku, sudah hampir separuh kebakaran dipadamkan. Jika tidak terkendala air, diperkirakan empat sampai lima hari kebakaran di wilayah perbatasan Kampar dengan Kota Pekanbaru, itu sudah bisa dituntaskan. "Paling lama lima hari kerja sudah bisa dituntaskan semuanya. Dan kami juga berupaya mencegah kebakaran meluas dengan menyekat kepala api," pungkas Darmawan. (rp.rom/*)
Tags : Kebakaran Hutan dan Lahan di Kampar, Karhutla Belum Padam,