JAKARTA - Telkomsel, melalui inovatif aplikasinya DigiPOSAja!, meraih penghargaan Best in Future of Customer Experience dalam acara prestisius International Data Corporation (IDC) Future Enterprise Awards 2023 di Singapura.
Dengan lebih dari 670 ribu reseller yang aktif sejak 2020, DigiPOSAja! mempersembahkan pengalaman digital yang luar biasa bagi pelanggan, menghadirkan fitur responsif, program loyalty, dan memperkuat ekosistem digital untuk pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Vice President IT Customer Touchpoint and Digital Product Solution, Rudy Jayadi menyampaikan, penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap semangat Telkomsel dalam menciptakan terobosan.
"Kami terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan DigiPOSAja! dengan teknologi terkini, menciptakan pengalaman pengguna yang mudah dan intuitif," kata Rudy, Kamis (9/11/2023).
DigiPOSAja! bukan hanya memudahkan reseller dalam aktivitas penjualan, tetapi juga memberikan peluang pengembangan bisnis yang luas.
Reseller dapat menikmati kemudahan pemantauan transaksi real-time, ragam metode pembayaran, serta skema pendapatan yang optimal.
Program loyalty Digistar semakin memperkaya potensi penjualan dan pendapatan reseller.
"Ke depan, kami akan memaksimalkan efisiensi aplikasi, menerapkan praktik keamanan siber terkini, dan mengintegrasikan teknologi artificial intelligence (AI) untuk meningkatkan personalisasi layanan kepada pelanggan," tambah Rudy.
Penghargaan ini bukan hanya sebatas apresiasi, melainkan menjadi dorongan bagi Telkomsel untuk terus menjadi pionir dalam mengakselerasi pertumbuhan ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan di Indonesia.(rilis)
Tags : Telkomsel, DigiPOSAJA, Penghargaan Terbaik, IDC Future Enterprise Awards 2023, Penghargaan dari Singapura,