RIAUPAGI.COM, ROKAN HILIR - Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hilir (Rohil) H Sulaiman, Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH, Camat Pekaitan Taryono, pengurus PC. GP Ansor Rohil dan undangan lainya hadiri pembukaan Diklat Terbaru Dasar (DTD) dan Kursus Banser Lanjutan (Susbalan).
Kegiatan itu dibuka oleh Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Rohil. Pembukaan DTD dan Susbalan diikuti sebanyak 150 peserta dengan rincian 100 peserta DTD dan 50 peserta Susbalan. "Adanya DTD dan Susbalan ini PC GP Ansor Rohil menjadi organisasi terbilang besar dan bisa bermanfaat bagi masyarakat banyak dan berguna bagi bangsa dan negara indonesia," kata Ketua GP Ansor Riau, Purwaji, Jumat (26/2) di Kepenghuluan Suak Temenggung, Kecamatan Pekaitan.
Diahadapan wartawan, Ketua PC GP Ansor Rohil Fauzi melalui Sekretarisnya Imam Z juga mengatakan, untuk Susbalan pesertanya terdiri dari beberapa kabupaten yakni dari Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Kabupaten Kampar, dan Pekanbaru. (rp.elf/*)
Tags : Wabup Rohil H Sulaiman, Pembukaan DTD dan Susbalan,