Headline Pekanbaru   2023/02/17 16:0 WIB

Pasar Kaget Online Hadir di Pekanbaru, 'untuk Membuka Peluang UMKM yang tak Ribet'

Pasar Kaget Online Hadir di Pekanbaru, 'untuk Membuka Peluang UMKM yang tak Ribet'

PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Pasar kaget online kini telah hadir di Pekanbaru untuk membuka peluang Usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan tak ingin ribet.

Tidak memiliki modal yang cukup adalah salah satu kendala yang paling sering dihadapi oleh banyak calon wirausahawan. Namun bukan berarti tanpa modal besar lantas tidak bisa memulai maupun mengembangkan bisnis.

Pasar kaget online menjadi strategi bagi para generasi muda, Pasar Kaget Online Pekanbaru hadir untuk memanjakan emak-emak yang tak ingin ribet ke pasar tradisional untuk membeli kebutuhan dapur setiap harinya.

"Di sini, kita menyediakan seluruh kebutuhan dapur, mulai dari sayur-sayuran hingga daging segar yang higienis dan tentunya harga lebih hemat," kata CEO Pasar Kaget Online Pekanbaru, Fery Susanto pada media.

Pebisnis kecil untuk memasarkan dagangannya tanpa harus menguras biaya untuk menyewa tempat usaha permanen. Pasar kaget online juga merupakan cara yang efektif untuk mulai membangun usaha dan menguji pasar.

Konsep pasar kaget tentu bukanlah hal baru. Pasar kaget telah menjadi pemandangan biasa, terutama selama festival maupun perayaan hari-hari besar tertentu seperti lebaran. Terlebih, di masa pandemi saat ini, berdagang juga merupakan bentuk ikhtiar untuk menambah pundi-pundi penghasilan.

"Kita juga melayani jasa delivery. Konsumen cukup memesan melalui WA ke nomor 08117691213, dan kita gratis ongkir untuk jarak 5 km," sambungnya disela-sela kegiatan launching Pasar Kaget Online Pekanbaru, Jumat (17/2/2023).

Fery berharap, kehadiran Pasar Kaget Online Pekanbaru ini dapat memberikan solusi bagi ibu-ibu untuk berbelanja kebutuhan dapur tanpa harus pergi ke pasar, dengan harga terjangkau.

"Untuk harga bervariasi, tidak jauh berbeda dan lebih murah dari harga pasaran. Untuk sayur-sayuran mulai dari Rp2.500/ikat dan cabai merah Rp50 ribuan/kg," bebernya.

Selain itu, Fery menuturkan, stok di Pasar Kaget Online Pekanbaru dipasok langsung dari petani lokal, yang bisa dipastikan kesegaran juga higienisnya, serta harga yang lebih bersaing.

"Untuk sayur-sayuran kita pasok langsung dari petani di sini, seperti petani di jalan kartama dan jalan garuda sakti. Sedangkan cabai dari payakumbuh. Jadi, kita sekaligus membantu petani lokal memasarkan hasil kebunnya," terang Fery.

"Selain menjual langsung di store, kita juga turut menyuplai sayu-sayuran ke jaringan-jaringan retail modern seperti indomaret fresh," ungkapnya.

Masih kata Fery, dalam moment launching ini, Pasar Kaget Online Pekanbaru hadirkan promo 20 persen all item yang berlaku dari tanggal 17-19 Februari 2023 mendatang.

"Store pertama kita di jalan hangtuah ujung, kecamatan tenayan raya, kota pekanbaru. Target kedepan di se tiap kecamatan bakal ada store pasar kaget online pekanbaru," pungkasnya.

Program ini merupakan inisiatif Pasar Kaget Online Pekanbaru dalam mendukung bisnis lokal buatan Indonesia yang berjuang untuk terus bisa berjualan dan maju secara ekonomi selama pandemi Covid-19.

Jadi dengan inisiatif ini, dapat bahu-membahu mendukung pelaku UMKM yang dengan bangga memajukan produk asli buatan Indonesia sesuai dengan semangat gerakan Bangga Buatan Indonesia yang dicanangkan Presiden Joko Widodo beberapa saat lalu. (*)

Tags : Pasar Kaget Online, Pekanbaru, Membuka Peluang UMKM, Pasar Kaget Online Buat tak Ribet,