News Kota   2024/02/08 11:16 WIB

Pj Walikota Muflihun Canangkan Gerakan Menanam Cabai, 'Salah Satu Cara untuk Mengendalikan Inflasi'

Pj Walikota Muflihun Canangkan Gerakan Menanam Cabai, 'Salah Satu Cara untuk Mengendalikan Inflasi'
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun mencanangkan Gerakan Menanam Cabai di kawasan pertanian Kelompok Tani Amara Jaya.

PEKANBARU, RIAUPAGI.COM - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, Muflihun mencanangkan Gerakan Menanam Cabai. Ini sebagai salah satu cara untuk mengendalikan Inflasi yang ada di Kota Pekanbaru.

"Gerakan menanam cabai untuk mengendalikan inflasi."

"Kita punya target dengan luas wilayah Pekanbaru yang mencapai 632 Km persegi nantinya kita mampu melakukan swasembada pangan minimal untuk satu komoditi seperti cabai," kata Pj Walikota Muflihun dalam kata sambutannya, Rabu (7/2).

"Kita berharap nantinya semua cabai yang dijual di Pekanbaru itu berasal dari Kota Pekanbaru Sendiri, itu target yang harus kita kejar," sebut Pj Walikota lagi.

Gerakan Menanam Cabai sekaligus peluncuran program Pekanbaru Bertani berlangsung di kawasan pertanian Kelompok Tani Amara Jaya, Jalan Naga Sakti, Kecamatan Bina Widya, Pekanbaru.

Pada acara ini dihadiri langsung Pj Walikota Pekanbaru didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Pekanbaru, Forkopimda Kota Pekanbaru, Kepala BPSIP Provinsi Riau, seluruh kepala OPD, serta seluruh camat yang ada di Pekanbaru. Kepala BPS Kota Pekanbaru, serta Balai Penyuluh Pertanian (BPP) se-Kota Pekanbaru.

Dalam sambutannya Pj Wako Pekanbaru, Muflihun mengatakan, melalui Gerakan Menanam Cabai ini Pemko Pekanbaru nantinya berencana akan melakukan swasembada pangan.

Disebutkannya, Pemko Pekanbaru siap mendukung pengembangan pertanian, peternakan maupun perikanan. Guna menurunkan angka Inflasi yang ada di Kota Pekanbaru.

Sebelumnya di tahun 2022 Inflasi di Kota Pekanbaru mencapai 7,04 persen namun di tahun 2023 terjadi penurunan angka Inflasi yakni menjadi 2,5 persen.

"Alhamdulillah inflasi di Kota Pekanbaru masih terkendali, pada akhir tahun lalu inflasi yang ada di Pekanbaru hanya 2,5 persen," jelasnya.

Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Indra Pomi Nasution mengatakan, ada sekitar 409 kelompok tani di Pekanbaru yang bergerak di beberapa sektor seperti pertanian, peternakan dan perikanan.

Untuk itu ia berharap nantinya kelompok tani yang ada mampu memenuhi kebutuhan bahan pokok yang ada di Kota Pekanbaru.

"Berkaitan dengan kebutuhan internal kota Pekanbaru, berkaitan dengan bahan-bahan pokok. Selama ini kita lebih banyak mendatangkan dari luar dari pada yang kita produksi sendiri. Harapan kita produksi kita sendiri ini akan kita tingkatkan. Dengan cara memberdayakan kelompok-kelompok tani, seperti Kelompok Wanita Tani (KWT), KTNA dan lain-lain," ucap Indra Pomi Nasution.

"Caranya pemerintah akan memberikan subsidi pupuk, kemudian bantuan bibit, dan yang paling penting tentu penyuluhan, kemudian memfasilitasi para petani pasca panen. Jangan sampai petani kita ketika produksi nanti memasarkan nya juga bermasalah. Harapan kita ini nantinya dijembatani oleh pemerintah ada regulasi serta dorongan dari pemerintah kepada kelompok tani," bebernya.

Terdapat sejumlah rangkaian kegiatan dalam peluncuran program Gerakan Menanam Cabai dan Pekanbaru Bertani. Diantaranya parade dan gerakan pangan murah. Selain itu Pemko Pekanbaru juga memberikan bantuan alat dan mesin pertanian, bibit, serta pupuk kepada beberapa kelompok tani. (rp.ind/*)

Editor: Indra Kurniawan

Tags : Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, Gerakan Menanam Cabai, Pj Walikota canangkan Tanam Cabai, MenanamCabai untuk Mengendalikan Inflasi, News Kota,