Headline News Daerah   2022/05/22 13:20 WIB

Riau Berupaya Menggaet Pungunjung, Gubri: 'Sarana-Prasarana Objek Wisata Diperhatikan'

 Riau Berupaya Menggaet Pungunjung, Gubri: 'Sarana-Prasarana Objek Wisata Diperhatikan'

KAMPAR - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar ingin fasilitas di kawasan objek wisata di Riau menjadi perhatian, agar para pengunjung merasa nyaman saat berwisata.

"Riau berupaya menggaet pungunjung sarana dan prasarana objek wisata pun perlu diperhatikan."

"Riau ini kan sudah termasuk wisata halal. Karena itu, semua fasilitas ibadah mari diperhatikan demi kenyamanan wisatawan yang datang," kata Syamsuar saat menghadiri Halal Bihalal Alam yang ditaja Astra Grup wilayah Riau di Taman Wisata Alam Desa Buluh Cina, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar dirilis mrc, Sabtu (21/5/2022).

Gubri Syamsuar menyebut, Riau tahun ini telah berhasil memborong Anugerah Adinata Syariah dengan mendapatkan tiga kategori penghargaan, yakni kategori Ekonomi Hijau dan Berkelanjutan, kategori Keuangan Syariah dan kategori Industri Halal.

Dengan begitu, kelayakan fasilitas di kawasan objek wisata Bumi Lancang Kuning harus terus diperhatikan untuk mempertahankan destinasi wisata halal.

Syamsuar menambahkan, masjid merupakan tempat yang harus ada di kawasan objek wisata, karena itu kondisinya harus dibuat nyaman saat digunakan, termasuk toilet umum.

"Dengan kebersihan yang diutamakan, akan timbul kenyamanan, orang-orang pun akan terus berdatangan ke sini. Itulah yang nantinya akan membuat pariwisata kita maju," harap Syamsuar. (*)

Tags : Riau Berupaya Menggaet Pungunjung, Wisata, Sarana dan Prasarana Objek Diperhatikan, News Daerah,